Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

“Belum Berapa Lama Saya Resmikan Jembatan Itu, Baru Dua Minggu, Ambles”

Kompas.com - 17/01/2022, 14:45 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Jembatan KW6 di Kelurahan Karangpawitan, Kecamatan Karawang Barat, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, ambles.

Padahal, jembatan sepanjang 43,50 meter dan lebar 7 meter ini baru dua minggu lalu diresmikan oleh Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana.

Adapun total anggaran pembangunan jembatan ini sebesar Rp 10 miliar.

Baca juga: Jembatan Rp 10 Miliar Ambles, Bupati Karawang Minta Tanggung Jawab Pihak Ketiga

Amblesnya jembatan KW6 di Karawang ini mendapat sorotan dari Cellica. Dia mengaku prihatin atas amblesnya jembatan tersebut.

"Belum berapa lama saya resmikan Jembatan Kepuh. Baru dua minggu ambles. Alasannya longsor," ujarnya, Senin (17/1/2022).

Ia menuturkan bakal memantau penangan jembatan yang ambles itu.

"Saya minta pihak ketiga mempertanggungjawabkannya, sehingga tidak menjadi opini yang tidak baik terhadap Pemda Karawang," ucapnya dalam sambutan apel Hari Kesadaran Nasional di Plaza Kantor Pemerintah Kabupatan Karawang.

Baca juga: Baru Diresmikan Bupati Karawang, Jembatan Senilai Rp 10 Miliar Ambles

Cellica menjelaskan, pembenahan infrastruktur jembatan tersebut bakal dilakukan mulai 2022 ini.

Pembenahan itu di antaranya menyasar sejumlah ruas jalan, termasuk akses tol Karawang Barat dan Karawang Timur, yang membutuhkan izin khusus dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

"Harapannya 2024 tidak ada lagi jalan yang kurang baik di Kabupaten Karawang," ungkapnya.

Baca juga: Bupati Karawang Prihatin Jembatan Senilai Rp 10 Miliar Ambles, Ini Kondisinya

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Nasib Pilu Anis Dibakar Suaminya Berujung Maut, 3 Minggu Derita Luka Bakar 89 Persen

Nasib Pilu Anis Dibakar Suaminya Berujung Maut, 3 Minggu Derita Luka Bakar 89 Persen

Bandung
Angin Puting Beliung Terbesar di Cimaung, Gemuruh Macam Suara Pesawat

Angin Puting Beliung Terbesar di Cimaung, Gemuruh Macam Suara Pesawat

Bandung
Belasan Pelaku UMKM Disabilitas Buka Sentra Kuliner di Lembang

Belasan Pelaku UMKM Disabilitas Buka Sentra Kuliner di Lembang

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Bandung
Rumah Rusak akibat Puting Beliung di Bandung Bertambah Jadi 65

Rumah Rusak akibat Puting Beliung di Bandung Bertambah Jadi 65

Bandung
Derita Penyintas Gempa Cianjur, Melahirkan di Tenda Darurat karena Tak Ada Uang

Derita Penyintas Gempa Cianjur, Melahirkan di Tenda Darurat karena Tak Ada Uang

Bandung
3 Pria Tertabrak Kereta Api di Bandung, 1 Tewas

3 Pria Tertabrak Kereta Api di Bandung, 1 Tewas

Bandung
Video Viral Ratusan Warga Geruduk Maling Motor di Balaidesa Setupatok Cirebon

Video Viral Ratusan Warga Geruduk Maling Motor di Balaidesa Setupatok Cirebon

Bandung
Diguyur Hujan, Tebing Setinggi 120 Meter Longsor Memutus Jalan di Bandung Barat

Diguyur Hujan, Tebing Setinggi 120 Meter Longsor Memutus Jalan di Bandung Barat

Bandung
Pj Bupati Bandung Barat Diperiksa Terkait Kasus Korupsi Pasar Cigasong Majalengka

Pj Bupati Bandung Barat Diperiksa Terkait Kasus Korupsi Pasar Cigasong Majalengka

Bandung
Cerita ODGJ di Indramayu, Dicerai Suami, Diperkosa Tetangga hingga Hamil

Cerita ODGJ di Indramayu, Dicerai Suami, Diperkosa Tetangga hingga Hamil

Bandung
Praktik Kawin Kontrak di Cianjur, Tarifnya Capai Rp 100 Juta, Targetnya Wisatawan Asal Timur Tengah

Praktik Kawin Kontrak di Cianjur, Tarifnya Capai Rp 100 Juta, Targetnya Wisatawan Asal Timur Tengah

Bandung
2 Anak Meninggal karena DBD di Karawang Selama Januari-April 2024

2 Anak Meninggal karena DBD di Karawang Selama Januari-April 2024

Bandung
BNPB: 2023 Terjadi 5.400 Bencana, Naik 52 Persen

BNPB: 2023 Terjadi 5.400 Bencana, Naik 52 Persen

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com