Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasus Covid-19 Naik Signifikan, Wali Kota Cirebon Sidak Pasar

Kompas.com - 04/02/2022, 15:31 WIB
Muhamad Syahri Romdhon,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

CIREBON, KOMPAS.com - Wali Kota Cirebon Nasrudin Azis bersama Kapolres Cirebon Kota AKBP Fahri dan pimpinan lainnya, menggelar inspeksi mendadak ke sejumlah pasar tradisional di Kota Cirebon, Jawa Barat, Jumat (4/2/2022).

Mereka melakukan pengawasan untuk memperketat penerapan protokol kesehatan.

Rombongan forum komunikasi pimpinan kepala daerah Kota Cirebon ini mendatangi Pasar Kanoman.

Baca juga: PTM 100 Persen di Kota Cirebon Akan Tetap Digelar

Azis langsung memegang pengeras suara dan menyampaikan pengumuman.

Azis menyampaikan bahwa kasus Covid-19 di Kota Cirebon kembali naik signifikan dalam waktu yang singkat.

Dia mengatakan, kejadian ini harus menjadi perhatian semua untuk bersama-sama menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Azis juga menemui sejumlah pedagang dan menyampaikan hal serupa.

"Supaya tetap bisa berjualan dengan baik, jangan lupa pakai masker. Dipakai, jangan dilepas. Kalau ada pembeli yang tidak pakai masker, diingatkan, pakai masker dulu," kata Azis di depan pedagang.

Baca juga: Tangkap 7 Pengedar di Cirebon, Polisi Sita 21.000 Obat Terlarang

Azis melanjutkan sidak ke Pasar Pagi.

Di tengah banyaknya penjual dan pembeli, Azis kembali mengingatkan hal senada.

"Kasus Covid-19 Kota Cirebon dari hari ke hari meningkat, bahkan ada yang meninggal. Kita tidak mau kejadian 2021 terulang. Terjadi lonjakan yang luar biasa, sehingga melumpuhkan ekonomi kita. Terapkan protokol kesehatan yang ketat," kata Azis.

Baca juga: Pengakuan Driver Ojol di Cirebon yang Dimaki-maki Pelanggan: Saya Bingung Dimarahi Terus

Azis juga menegaskan bahwa pemerintah akan melakukan razia dalam waktu dekat dan menyiapkan sanksi bagi warga yang melanggar.

"Pengawasan dan monitoring di seluruh pusat keramaian akan kami tingkatkan. Tujuannya agar upaya ini bisa mengendalikan laju Covid-19 yang kembali naik," kata Azis.

Pemerintah Kota Cirebon mencatat, terdapat peningkatan kasus yang signifikan dalam beberapa hari terakhir.

Hari ini, terdapat 61 kasus yang terdeteksi, dari yang sebelumnya sebanyak 40 kasus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Bandung
Keracunan Massal di Cianjur, Polisi Periksa 2 Orang

Keracunan Massal di Cianjur, Polisi Periksa 2 Orang

Bandung
Mencicipi Duku Cililitan, Si Manis dari Ciamis

Mencicipi Duku Cililitan, Si Manis dari Ciamis

Bandung
Cerita Petugas Kebersihan di Bandung Tinggal di Gubuk, Kaget Rumahnya Direnovasi

Cerita Petugas Kebersihan di Bandung Tinggal di Gubuk, Kaget Rumahnya Direnovasi

Bandung
Makanan Hajatan Diperiksa Usai Tewaskan 1 Orang dan Puluhan Keracunan di Cianjur

Makanan Hajatan Diperiksa Usai Tewaskan 1 Orang dan Puluhan Keracunan di Cianjur

Bandung
Uu Ruzhanul dan Dicky Candra Daftar Penjaringan Calon Wali Kota Tasikmalaya

Uu Ruzhanul dan Dicky Candra Daftar Penjaringan Calon Wali Kota Tasikmalaya

Bandung
Libur Lebaran Usai, 5 Titik PKL di Bandung Kembali Ditata

Libur Lebaran Usai, 5 Titik PKL di Bandung Kembali Ditata

Bandung
Kisah Penyintas Gempa Cianjur, Sudah 1,5 Tahun Tinggal di Rumah Terpal

Kisah Penyintas Gempa Cianjur, Sudah 1,5 Tahun Tinggal di Rumah Terpal

Bandung
Viral Video Tawuran Pelajar SMP di Cirebon, Seorang Siswa Terkapar

Viral Video Tawuran Pelajar SMP di Cirebon, Seorang Siswa Terkapar

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Bandung
2 Bulan Ratusan Korban Pergerakan Tanah di Bandung Barat Terkatung-katung Menanti Relokasi Rumah

2 Bulan Ratusan Korban Pergerakan Tanah di Bandung Barat Terkatung-katung Menanti Relokasi Rumah

Bandung
Keluarga Tahanan Tewas Minum Detergen di Cianjur Ikhlas dan Cabut Permintaan Otopsi

Keluarga Tahanan Tewas Minum Detergen di Cianjur Ikhlas dan Cabut Permintaan Otopsi

Bandung
Korban Pengeroyokan di Ciparay Bandung Kritis, Polisi: Motifnya Cemburu

Korban Pengeroyokan di Ciparay Bandung Kritis, Polisi: Motifnya Cemburu

Bandung
Ikuti Google Maps, Pengendara Mobil Terjebak di Jalan Berlumpur Bogor Semalaman

Ikuti Google Maps, Pengendara Mobil Terjebak di Jalan Berlumpur Bogor Semalaman

Bandung
Kasus Keracunan Massal di Cianjur, 1 Warga Tewas, Dinkes Uji Sampel Makanan

Kasus Keracunan Massal di Cianjur, 1 Warga Tewas, Dinkes Uji Sampel Makanan

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com