Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanggapi Vonis Herry Wirawan, KPAD Bandung: Terlalu Ringan, Tak Sebanding Penderitaan Korban

Kompas.com - 16/02/2022, 16:41 WIB
M. Elgana Mubarokah,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Ketua Komisi Perlindungan Anak Daerah (KPAD) Kabupaten Bandung Ade Irfan Al Ansory menyoroti vonis kasus Herry Wirawan.

Ia menyebut vonis yang diberikan pada Herry tidak sebanding dengan apa yang dialami oleh korban.

"Nah sebetulnya ini tidak sebanding dengan tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU). Kita lebih sepakat dengan tuntutan JPU, supaya ada efek jera (pelaku)," kata Ade dikonfirmasi Kompas.com, Rabu (16/2/2022).

Baca juga: KPAI Minta Pemerintah Beri Akses KIP, KIS, dan PKH kepada Korban Herry Wirawan

Menurut Ade, dalam kasus Herry, Hakim melihat pertimbangan Hak Asasi Manusia (HAM) yang mana hak hidup seseorang harus dilindungi.

Akan tetapi, kata Ade, hakim juga harus melihat kondisi korban. Apalagi, korban kekerasan seksual yang dilakukan HW termasuk kategori berat dan berdampak.

"Cuma kembali lagi, di Indonesia itu kan ada Hak Asasi Manusia (HAM) yang menyebut hak hidupnya harus dilindungi, jadi Hakim memvonis (Herry) tidak hukuman mati," ungkapnya.

"Jujur saja, kami keberatan. Seharusnya hukuman untuk pelaku juga disesuaikan dengan kondisi korban yang saat ini mentalnya mungkin down, apalagi sampai ada yang melahirkan. Masa depan korban juga penting, kalau bicara HAM," sambung dia.

Ade mengatakan, vonis hukuman yang diberikan kepada Herry tidak sebanding dengan banyaknya korban kekerasan seksual.

"Saya melihat (hukumannya) nggak sepadan dan cenderung ringan. Ini untuk kasus kekerasan seksual yang korbannya banyak, apalagi kasus yang sama tapi korbannya sedikit, 1 atau 2 orang. Mungkin akan lebih ringan, ini gak fair," jelasnya.

Baca juga: Tanggapi Vonis Herry Wirawan, KPAI: Nilai Restitusi untuk Korban Terlalu Kecil

Dia berkata, keberatan soal vonis Herry tidak datang dari KPAD saja, tetapi juga masyarakat luas, khususnya masyarakat Kabupaten Bandung.

"Kami juga sudah memposting itu di sosial media, malah banyak warga juga yang memprotes kenapa hukumannya hanya segitu," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jawa Barat, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jawa Barat, 29 Maret 2024

Bandung
Sosok Wanita Penyimpan Puluhan Senjata Api Ilegal di Bandung...

Sosok Wanita Penyimpan Puluhan Senjata Api Ilegal di Bandung...

Bandung
Warga Keluhkan Air dari SPAM Gedebage Bandung Keruh

Warga Keluhkan Air dari SPAM Gedebage Bandung Keruh

Bandung
Pembunuhan Penjual Madu di Serang Banten Direncanakan, Pelaku Nyamar Jadi Pembeli

Pembunuhan Penjual Madu di Serang Banten Direncanakan, Pelaku Nyamar Jadi Pembeli

Bandung
Catat, 8 Titik Putaran Balik di Karawang yang Tetap Buka Saat Mudik 2024

Catat, 8 Titik Putaran Balik di Karawang yang Tetap Buka Saat Mudik 2024

Bandung
Deretan Toko dan Bank di Jalan Tasikmalaya-Garut Kebakaran, Bermula Api dari Kios Bakso

Deretan Toko dan Bank di Jalan Tasikmalaya-Garut Kebakaran, Bermula Api dari Kios Bakso

Bandung
Banding Panji Gumilang terhadap Ridwan Kamil Ditolak Pengadilan Tinggi Bandung

Banding Panji Gumilang terhadap Ridwan Kamil Ditolak Pengadilan Tinggi Bandung

Bandung
Mudik 2024, 1.500 Personel Gabungan dan 26 Pos Disiapkan di Bandung

Mudik 2024, 1.500 Personel Gabungan dan 26 Pos Disiapkan di Bandung

Bandung
6 'Debt Collector' yang Ancam Korbannya di Nagreg Bandung Diamankan

6 "Debt Collector" yang Ancam Korbannya di Nagreg Bandung Diamankan

Bandung
Balap Lari Liar di Tasikmalaya Dibubarkan Polisi, Ajang Perjudian dan Ganggu Arus Kendaraan

Balap Lari Liar di Tasikmalaya Dibubarkan Polisi, Ajang Perjudian dan Ganggu Arus Kendaraan

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 28 Maret 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 28 Maret 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Bandung
Pembunuh Ibu dan Anak di Subang Disidang Hari Ini

Pembunuh Ibu dan Anak di Subang Disidang Hari Ini

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 28 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 28 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Bandung
Daftar Puluhan Senjata Api yang Ditemukan di Sebuah Rumah di Bandung

Daftar Puluhan Senjata Api yang Ditemukan di Sebuah Rumah di Bandung

Bandung
Bey Pastikan Perbaikan 320 Jalan Berlubang di Jabar Selesai H-10 Lebaran

Bey Pastikan Perbaikan 320 Jalan Berlubang di Jabar Selesai H-10 Lebaran

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com