Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Guru Mengaji Ditangkap Cabuli Belasan Murid, KPAD Kabupaten Bandung Berharap Pelaku Dihukum Setimpal

Kompas.com - 21/04/2022, 21:33 WIB
M. Elgana Mubarokah,
I Kadek Wira Aditya

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Ketua Komisi Perlindungan Anak Daerah (KPAD) Kabupaten Bandung, Ade Irfan Al Anshori berharap hukuman terhadap SS (39) bisa setimpal dengan perbuatannya.

Sebab, tersangka telah mencabuli belasan muridnya di Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, 

Menurutnya, tersangka layak mendapatkan sepertiga hukuman tambahan atau menerima hukuman kebiri.

Selain karena perbuatannya yang menyimpang dan merugikan masa depan korbannya, Ade melihat karena profesi tersangka yang menjadi seorang guru mengaji.

Baca juga: Guru Mengaji yang Cabuli Belasan Murid di Bandung Mengaku Pernah Jadi Korban Sodomi

"Sesuai dengan aturan yang berlaku, apalagi dia seorang guru kemudian melakukan sodomi, korbannya juga enggak sedikit. Terpenting adalah masa depan korban, pasti tragis, menderita, layak sekali dihukum seberat-beratnya. Syukur-syukur bisa dikebiri," katanya dihubungi Kompas.com, Kamis (21/4/2022).

Bahkan, ia menyebut kasus SS hampir serupa dengan kasus Herry Wirawan di Kota Bandung.

Baginya, pilihannya cuma dua bagi pelaku seperti SS yaitu hukuman mati atau kebiri.

Baca juga: Guru Mengaji di Bandung Ditangkap Cabuli 12 Murid, Ini Modusnya

"Kalau misalnya tidak dihukum mati, karena ini korbannya tidak menghasilkan anak, karena korbannya laki-laki, sesuai dengan Undang-undang Nomor 17 Tahun 2016 tentang perlindungan anak, hukuman maksimal itu bisa ditambah hukuman tambahannya dikebiri," tambahnya.

Selain itu, adanya pengakuan bahwa SS pernah mengalami hal serupa (pencabulan) di masa kecilnya, kata Ade perlu menjadi pertimbangan.

"Apalagi ada pengakuan dia pernah mengalami hal yang sama. Bisa jadi itu menjadi motif ia melakukan aksinya, maka penting latar belakang itu jadi pertimbangan tambahan hukum," tuturnya.

Hukuman tambahan, baik hukuman mati atau dikebiri, lanjutnya, merupakan efek jera yang sangat ampuh.

Ia khawatir, tidak diberlakukannya hukuman maksimal bagi pelaku pencabulan, maka kasus serupa akan terus terjadi.

"Harus ada efek jera. Bahwa pelaku pidana terhadap kekerasan seksual betul-betul harus dihukum seberat-beratnya," ungkapnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita ODGJ di Indramayu, Dicerai Suami, Diperkosa Tetangga hingga Hamil

Cerita ODGJ di Indramayu, Dicerai Suami, Diperkosa Tetangga hingga Hamil

Bandung
Praktik Kawin Kontrak di Cianjur, Tarifnya Capai Rp 100 Juta, Targetnya Wisatawan Asal Timur Tengah

Praktik Kawin Kontrak di Cianjur, Tarifnya Capai Rp 100 Juta, Targetnya Wisatawan Asal Timur Tengah

Bandung
2 Anak Meninggal karena DBD di Karawang Selama Januari-April 2024

2 Anak Meninggal karena DBD di Karawang Selama Januari-April 2024

Bandung
BNPB: 2023 Terjadi 5.400 Bencana, Naik 52 Persen

BNPB: 2023 Terjadi 5.400 Bencana, Naik 52 Persen

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Bandung
3 ABK di Cirebon Tewas, Diduga Keracunan Usai Telan dan Hirup Solar

3 ABK di Cirebon Tewas, Diduga Keracunan Usai Telan dan Hirup Solar

Bandung
Istri yang Dibakar Suami Akhirnya Tewas, Luka Bakar 89 Persen

Istri yang Dibakar Suami Akhirnya Tewas, Luka Bakar 89 Persen

Bandung
Korslet, Sebuah Rumah di Cirebon Terbakar, Balita Nyaris Celaka

Korslet, Sebuah Rumah di Cirebon Terbakar, Balita Nyaris Celaka

Bandung
Sebulan Dirawat di RSHS, Pasien Asal Bekasi Tak Juga Dijemput

Sebulan Dirawat di RSHS, Pasien Asal Bekasi Tak Juga Dijemput

Bandung
Fakta di Balik Tragedi 3 ABK Tewas di Palka Kapal Aji Citra Samodra, Cirebon

Fakta di Balik Tragedi 3 ABK Tewas di Palka Kapal Aji Citra Samodra, Cirebon

Bandung
Angin Puting Beliung Landa Kecamatan Cimaung, 30an Rumah Terdampak

Angin Puting Beliung Landa Kecamatan Cimaung, 30an Rumah Terdampak

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Bandung
Kronologi 3 ABK di Cirebon Tewas di Palka Kapal, Berawal dari Saling Menolong

Kronologi 3 ABK di Cirebon Tewas di Palka Kapal, Berawal dari Saling Menolong

Bandung
Wapres Maruf Amin Beri Apresiasi untuk Prabowo Subianto

Wapres Maruf Amin Beri Apresiasi untuk Prabowo Subianto

Bandung
Kawanan Monyet Liar Melintasi Permukiman Warga di Soreang

Kawanan Monyet Liar Melintasi Permukiman Warga di Soreang

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com