Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tekan Inflasi, Pemkab Bandung Gelar Pasar Murah hingga Siapkan Anggaran Rp 22 Miliar

Kompas.com - 26/09/2022, 13:23 WIB
M. Elgana Mubarokah,
Reni Susanti

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Bandung menyiapkan Operasi Pasar Murah (OPM) di 22 kecamatan. 

Kebijakan ini diambil untuk mengantisipasi dampak kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) yang menyebabkan harga komoditas melonjak. 

"Kemungkinan nantinya akan menyeluruh, jadi ada tambahan 9 Kecamatan," ujar Bupati Bandung Dadang Supriatna di Kecamatan Cileunyi, Bandung, Senin (26/9/2022).

Baca juga: Tekan Inflasi, Pemkab Nunukan Gelar Pasar Murah di Pelosok Perbatasan Indonesia–Malaysia

Setiap komoditi yang dihadirkan di OPM, sambung Dadang, dibandrol dengan harga Rp 160 ribu, namun warga yang akan membeli hanya membayar Rp 63 ribu.

"Jadi semua barang yang ada di OPM itu subsidi semua, jadi warga hanya membayar 40 persennya saja, sisanya dibayarkan oleh Pemda," ujarnya.

Pemda Kabupaten Bandung menyiapkan 12.000 paket untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Data penerima OPM tersebut sudah tercatat di tingkat desa dan kecamatan. Nantinya, mulai dari tingkatan RT, RW, hingga camat akan membantu proses penyebaran paket OPM tersebut.

"Jadi datanya itu by name, by address, semua sudah ada di kecamatan. Saya sudah instruksikan semua terlibat membantu kebutuhan masyarakat," beber dia.

Siapkan Anggaran Rp 22 Miliar

Saat ini angka inflasi di Kabupaten Bandung mencapai 4,2 persen. Persentase tesebut diklaim Bupati Bandung masih dalam kategori aman.

Pihaknya, masih terus berupaya untuk menurunkan angka inflasi hingga mencapai titik terendah.

"Kita ditekan dan dorong supaya bisa aman kembali," ungkap dia.

Baca juga: Tekan Inflasi, Pemprov Jatim Gelar Operasi Pasar di 25 Titik, Ini Lokasinya

Tak hanya itu, Pemda Kabupaten Bandung juga sudah menyiapkan anggaran Rp 22 Miliar untuk persiapan dan antisipasi inflasi.

Anggaran tersebut bersumber dari Anggaran Pengeluaran Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Bandung.

Selain itu, Kementerian Dalam Negeri sudah menandatangani Surat Keputusan agar setiap Pemda diberikan bantuan tambahan sebesar Rp 8,9 miliar.

"Ada suntikan bantuan anggaran juga yang ditandatangani Mendagri itu DID namanya, jadi total APBD plus DID ada Rp 31 miliar," ujar Dadang.

Pihaknya juga meminta semua elemen turun tangan guna menanggulangi dampak yang dilahirkan dari kenaikan harga BBM.

"Dari program pentahelix saya mengajak, mengimbau, kepada para pengusaha agar memberikan kepedulian kepada masyarakat untuk menghasilkan program yang sifatnya rutin," ungkapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Aktivitas Gunung Anak Krakatau Turun, Status Turun Menjadi Waspada

Aktivitas Gunung Anak Krakatau Turun, Status Turun Menjadi Waspada

Bandung
Kronologi 2 Ormas di Bandung Bentrok hingga 1 Orang Tewas, Berawal dari Tersenggol

Kronologi 2 Ormas di Bandung Bentrok hingga 1 Orang Tewas, Berawal dari Tersenggol

Bandung
Kayla Meninggal Usai Lari 7 Putaran 12 Menit Saat Seleksi Paskibraka

Kayla Meninggal Usai Lari 7 Putaran 12 Menit Saat Seleksi Paskibraka

Bandung
Siswi SMA di Sukabumi Meninggal Saat Ikut Seleksi Paskibraka, Ini Kronologinya

Siswi SMA di Sukabumi Meninggal Saat Ikut Seleksi Paskibraka, Ini Kronologinya

Bandung
2 Ormas Bentrok di Bandung, Polisi Belum Tetapkan Tersangka

2 Ormas Bentrok di Bandung, Polisi Belum Tetapkan Tersangka

Bandung
Persib vs Persebaya Besok, Polisi Larang Bonek Datang ke Bandung

Persib vs Persebaya Besok, Polisi Larang Bonek Datang ke Bandung

Bandung
Kisah Pilu Nenek Rusmini, Rumahnya Ambruk Diterpa Hujan Deras

Kisah Pilu Nenek Rusmini, Rumahnya Ambruk Diterpa Hujan Deras

Bandung
Ratusan Rumah di Lebak Banten Terendam Banjir

Ratusan Rumah di Lebak Banten Terendam Banjir

Bandung
Protes Jalan Rusak, Warga Tanami Pohon Pisang di Jalan Depan Gerbang Kantor Pemkab Bandung Barat

Protes Jalan Rusak, Warga Tanami Pohon Pisang di Jalan Depan Gerbang Kantor Pemkab Bandung Barat

Bandung
Bukan Tak Diupah, Diungkap Motif Tukang Kebun Bunuh Majikan di Bandung

Bukan Tak Diupah, Diungkap Motif Tukang Kebun Bunuh Majikan di Bandung

Bandung
Terungkap, Pria Dibunuh dan Dicor di Bandung Barat Direncanakan 2 Hari Sebelumnya

Terungkap, Pria Dibunuh dan Dicor di Bandung Barat Direncanakan 2 Hari Sebelumnya

Bandung
Ijal yang Bunuh dan Cor Mayat Didi di Bandung Barat Sempat Menyamar Pakai Kostum Badut di Jakarta

Ijal yang Bunuh dan Cor Mayat Didi di Bandung Barat Sempat Menyamar Pakai Kostum Badut di Jakarta

Bandung
Bentrok Maut 2 Ormas di Bandung, Polisi: Mereka Sudah Sepakat Berdamai

Bentrok Maut 2 Ormas di Bandung, Polisi: Mereka Sudah Sepakat Berdamai

Bandung
BI Banten Temukan 28 Lembar Uang Palsu Selama Ramadhan 2024

BI Banten Temukan 28 Lembar Uang Palsu Selama Ramadhan 2024

Bandung
Bunga Bangkai Raksasa Mekar Sempurna di Kebun Raya Cibodas

Bunga Bangkai Raksasa Mekar Sempurna di Kebun Raya Cibodas

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com