Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kawal Rekomendasi UMK Bandung Barat 2023 Naik 27 Persen, Buruh Akan Demo ke Gedung Sate

Kompas.com - 01/12/2022, 21:44 WIB
Reni Susanti

Editor

BANDUNG BARAT, KOMPAS.com - Pemerintah Kabupaten Bandung Barat (KBB) merekomendasikan kenaikan upah minimum kota/kabupaten (UMK) 2023 sebesar 27 persen.

Untuk mengawal besaran rekomendasi tersebut agar tidak berubah, buruh dari Bandung Barat akan berunjuk rasa ke Gedung Sate atau kantor Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.

Seperti diketahui, jika rekomendasi yang diajukan ke Pemprov Jabar disetujui, maka UMK Bandung Barat naik dari Rp 3.248.283,26 pada 2022 menjadi Rp 4.125.675,67 pada 2023 atau naik sekitar Rp 877.392,39.

Baca juga: Wali Kota Bandung Revisi Rekomendasi Kenaikan UMK 2023 Jadi 9,65 Persen

Ketua FSPMI KBB, Dede Rahmat mengatakan, untuk memastikan rekomendasi kenaikan UMK KBB tahun 2023 tidak berubah di meja gubernur, ribuan buruh berencana akan turun ke jalan dengan kekuatan penuh.

"Kita akan kawal usulan ini agar tidak berubah, jadi selama dua hari kita akan demo di Gedung Sate pada 1-2 Desember 2022," ujar Dede dikutip dari Tribun Jabar, Kamis (1/12/2022).

Untuk itu, ia meminta Ridwan Kamil tidak mengubah rekomendasi kenaikan UMK KBB yang telah disampaikan Pemda KBB berdasarkan hasil rapat pleno dewan pengupahan.

"Kita tidak mau usulan ini tiba-tiba berubah atau dikembalikan pihak provinsi agar direvisi, seperti penetapan UMK pada tahun sebelumnya," kata Dede.

Baca juga: Pemkab Karawang Usulkan UMK Naik 10 Persen, Buruh Setuju

Dia mengatakan, usulan tersebut sudah ditetapkan melalui rapat pleno dewan pengupahan, sehingga bakal menjadi percuma jika keputusannya tiba-tiba digugurkan.

Selain itu, penetapan kenaikan UMK KBB tahun 2023 sebesar 27 persen itu sudah berdasarkan survei kebutuhan hidup layak di tiga pasar yang ada di Bandung Barat.

"Dasarnya survei kebutuhan layak, jadi jangan diubah lagi, sebenarnya besaran upah itu hanya cukup bagi buruh untuk bertahan hidup saja," ucapnya.

Sementara kebutuhan lain seperti untuk pendidikan atau lainnya tidak dihitung.

Karena itu, dengan melihat kondisi ini, kata Dede, minimal Pemrov Jabar mempertahankan angka kenaikan UMK itu atau jangan sampai berkurang.

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Kawal Rekomendasi Kenaikan UMK 27 Persen Tak Berubah, Buruh Bandung Barat Akan Demo di Gedung Sate

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Cerita ODGJ di Indramayu, Dicerai Suami, Diperkosa Tetangga hingga Hamil

Cerita ODGJ di Indramayu, Dicerai Suami, Diperkosa Tetangga hingga Hamil

Bandung
Praktik Kawin Kontrak di Cianjur, Tarifnya Capai Rp 100 Juta, Targetnya Wisatawan Asal Timur Tengah

Praktik Kawin Kontrak di Cianjur, Tarifnya Capai Rp 100 Juta, Targetnya Wisatawan Asal Timur Tengah

Bandung
2 Anak Meninggal karena DBD di Karawang Selama Januari-April 2024

2 Anak Meninggal karena DBD di Karawang Selama Januari-April 2024

Bandung
BNPB: 2023 Terjadi 5.400 Bencana, Naik 52 Persen

BNPB: 2023 Terjadi 5.400 Bencana, Naik 52 Persen

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Bandung
3 ABK di Cirebon Tewas, Diduga Keracunan Usai Telan dan Hirup Solar

3 ABK di Cirebon Tewas, Diduga Keracunan Usai Telan dan Hirup Solar

Bandung
Istri yang Dibakar Suami Akhirnya Tewas, Luka Bakar 89 Persen

Istri yang Dibakar Suami Akhirnya Tewas, Luka Bakar 89 Persen

Bandung
Korslet, Sebuah Rumah di Cirebon Terbakar, Balita Nyaris Celaka

Korslet, Sebuah Rumah di Cirebon Terbakar, Balita Nyaris Celaka

Bandung
Sebulan Dirawat di RSHS, Pasien Asal Bekasi Tak Juga Dijemput

Sebulan Dirawat di RSHS, Pasien Asal Bekasi Tak Juga Dijemput

Bandung
Fakta di Balik Tragedi 3 ABK Tewas di Palka Kapal Aji Citra Samodra, Cirebon

Fakta di Balik Tragedi 3 ABK Tewas di Palka Kapal Aji Citra Samodra, Cirebon

Bandung
Angin Puting Beliung Landa Kecamatan Cimaung, 30an Rumah Terdampak

Angin Puting Beliung Landa Kecamatan Cimaung, 30an Rumah Terdampak

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Bandung
Kronologi 3 ABK di Cirebon Tewas di Palka Kapal, Berawal dari Saling Menolong

Kronologi 3 ABK di Cirebon Tewas di Palka Kapal, Berawal dari Saling Menolong

Bandung
Wapres Maruf Amin Beri Apresiasi untuk Prabowo Subianto

Wapres Maruf Amin Beri Apresiasi untuk Prabowo Subianto

Bandung
Kawanan Monyet Liar Melintasi Permukiman Warga di Soreang

Kawanan Monyet Liar Melintasi Permukiman Warga di Soreang

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com