Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Catat, Ini Pengalihan Arus Lalu Lintas Saat Malam Tahun Baru di Kabupaten Bandung

Kompas.com - 31/12/2022, 16:37 WIB
M. Elgana Mubarokah,
Reni Susanti

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Pada malam perayaan tahun baru 2023, jajaran Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Bandung menyiapkan pengalihan arus lalu lintas di beberapa ruas jalan di Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polresta Bandung, Kompol Rislam Harfian mengatakan, pengalihan arus lalu lintas tersebut akan berlangsung hari ini Sabtu (31/12/2022) hingga Minggu (1/1/2023).

Beberapa ruas jalan tersebut yakni Jalan Al-Fathu Soreang, Alun-Alun Soreang, Alun-Alun Cicalengka, dan Jalan Raya Rancaekek-Majalaya Kabupaten Bandung.

Baca juga: Jelang Tahun Baru, Selebaran Ajakan Masuk NII Bertebaran di Bandung

"Pengalihan arus tersebut dimulai sejak hari ini pukul 16.00 WIB sampai Minggu pukul 05.00 WIB," ujarnya dikonfirmasi, Sabtu (31/12/2022).

Pengalihan arus di Jalan Al-Fathu, Soreang, kata Rislam, akan dilakukan di Simpang Tol 3 Al-Fathu dan Simpang Pemda 4.

Di Simpang Tol 3 Al-Fathu, nantinya akan dilakukan penutupan total. Kendaraan dari arah Gedong Budaya Sabilulungan dialihkan ke Simpang 3 Tol Soreang, Simpang 4 Gading Cincin, dan Simpang 3 Soreang Cipatik.

Hal serupa akan diterapkan juga di Simpang 4 Pemda Kabupaten Bandung. Kendaraan dari arah Gedung Budaya Sabilulungan akan dialihkan ke Simpang 4 Gading Cincin, Tol Soreang, Simpang 3 Tugu Soreang dan Pasar Soreang.

Baca juga: Jalur Wisata Puncak Bogor Ditutup Petang Ini hingga Besok Pagi, Dimulai dari Pintu Tol

"Para pengendara dimohon perhatikan waktu perjalanan dan pergunakan jalur alternatif guna menghindari penutupan atau pengalihan arus lalu lintas," beber dia.

Penutupan juga akan dilakukan di wilayah Alun-Alun Soreang, seperti di Simpang 4 Leuwi Munding, Simpang 4 Polsek Soreang, dan Simpang 3 Masjid Besar.

Rislam mengatakan, kendaraan yang akan mengarah ke Simpang 4 Leuwi Munding melalui Jalan Kaum akan dialihkan ke Jalan Kaum Kaler, Jalan Soreang-Cipatik dan Jalan Stasion.

Kemudian, kendaraan yang akan menuju Simpang 4 Polsek Soreang dari arah Jalan Kaum akan dialihkan ke Jalan Stasion,  Jalan Tugu Soreang, dan Pasar Soreang.

"Dan yang dari Jalan Kaum akan menuju Simpang 3 Masjid Besar akan dialihkan ke Simpang 4 Leuwi Munding arah Sadu, dan Ciwidey," jelasnya.

Alun-Alun Cicalengka

Tak hanya wilayah Soreang, beberapa titik di Alun-Alun Cicalengka pun akan dilakukan penutupan dan pengalihan arus.

Mulai dari Simpang 3 Desa Cicalengka Kulon, Simpang 3 Tugu Dewi Sartika, Simpang 3 Dipatiukur, Simpang 3 Cikopo, Simpang 4 Dewi Sartika, dan Simpang 4 Nagrog.

Bagi kendaraan yang akan menuju Simpang 3 Desa Cicalengka, Simpang 3 Tugu Dewi Sartika, Simpang 3 Dipatiukur, Simpang 4 Dewi Sartika dari arah Alun-Alun Cicalengka akan diputarbalikkan dan diarahkan ke Jalan Dewi Sartika.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bukan Tak Diupah, Diungkap Motif Tukang Kebun Bunuh Majikan di Bandung

Bukan Tak Diupah, Diungkap Motif Tukang Kebun Bunuh Majikan di Bandung

Bandung
Terungkap, Pria Dibunuh dan Dicor di Bandung Barat Direncanakan 2 Hari Sebelumnya

Terungkap, Pria Dibunuh dan Dicor di Bandung Barat Direncanakan 2 Hari Sebelumnya

Bandung
Ijal yang Bunuh dan Cor Mayat Didi di Bandung Barat Sempat Menyamar Pakai Kostum Badut di Jakarta

Ijal yang Bunuh dan Cor Mayat Didi di Bandung Barat Sempat Menyamar Pakai Kostum Badut di Jakarta

Bandung
Bentrok Maut 2 Ormas di Bandung, Polisi: Mereka Sudah Sepakat Berdamai

Bentrok Maut 2 Ormas di Bandung, Polisi: Mereka Sudah Sepakat Berdamai

Bandung
BI Banten Temukan 28 Lembar Uang Palsu Selama Ramadhan 2024

BI Banten Temukan 28 Lembar Uang Palsu Selama Ramadhan 2024

Bandung
Bunga Bangkai Raksasa Mekar Sempurna di Kebun Raya Cibodas

Bunga Bangkai Raksasa Mekar Sempurna di Kebun Raya Cibodas

Bandung
4 Bulan di 2024, Pasien DBD Kabupaten Kuningan Naik Lebihi Tahun 2023

4 Bulan di 2024, Pasien DBD Kabupaten Kuningan Naik Lebihi Tahun 2023

Bandung
Bentrok 2 Ormas di Bandung, 1 Orang Tewas

Bentrok 2 Ormas di Bandung, 1 Orang Tewas

Bandung
Alasan Pembunuh yang Cor Korban di KBB Pakai Cosplay Badut, Kelabui Polisi

Alasan Pembunuh yang Cor Korban di KBB Pakai Cosplay Badut, Kelabui Polisi

Bandung
Ada Tren 'Resign' Usai Lebaran, Disnaker Bandung Gelar 8 Job Fair

Ada Tren "Resign" Usai Lebaran, Disnaker Bandung Gelar 8 Job Fair

Bandung
Cerita Ratusan Mantan Karyawan Pikiran Rakyat Tuntut Perusahaan Bayar Haknya yang 4 Tahun Menggantung

Cerita Ratusan Mantan Karyawan Pikiran Rakyat Tuntut Perusahaan Bayar Haknya yang 4 Tahun Menggantung

Bandung
Sampel Kandungan 'Septic Tank' CSB Mall yang Tewaskan 4 Teknisi Diambil

Sampel Kandungan "Septic Tank" CSB Mall yang Tewaskan 4 Teknisi Diambil

Bandung
Jatuh Bangun Perempuan Asal Tasikmalaya Bangun Usaha Hijab yang Kini Diburu Konsumen

Jatuh Bangun Perempuan Asal Tasikmalaya Bangun Usaha Hijab yang Kini Diburu Konsumen

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Bandung
Patok Tarif Seenaknya, 25 Juru Parkir Liar di Karawang Ditangkap

Patok Tarif Seenaknya, 25 Juru Parkir Liar di Karawang Ditangkap

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com