Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

25 Jemaah Umrah Asal Aceh Barat Telantar di Cisarua Bogor

Kompas.com - 10/01/2023, 16:25 WIB
Afdhalul Ikhsan,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

KABUPATEN BOGOR, KOMPAS.com- Sebanyak 25 jemaah umrah asal Aceh Barat, telantar berhari-hari dalam sebuah rumah yang dijadikan kantor biro perjalanan umrah di kawasan Puncak atau tepatnya Kampung Pasanggrahan, Desa Cisarua, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Para jemaah umrah tersebut pun terkatung-katung lantaran tak kunjung diberangkatkan oleh pihak Travel Haji dan Umrah Tanur Muthmainnah Tour.

Salah satu jemaah umrah, Teuku Zul Fitri Wali mengaku sudah 26 hari berada di rumah penampungan atau kantor biro perjalanan umrah cabang Cisarua tersebut.

Baca juga: Bertambah, Kuota Calon Jemaah Haji Bengkulu 2023 1.636 Orang

Hingga Selasa (10/1/2023) siang, Zul masih belum tahu kapan akan diberangkatkan ke Mekkah untuk menjalankan ibadah umrah.

"Belum jelas kapan berangkatnya. Entah dibalik ke Aceh atau tinggal di sini, belum jelas," ucap Zul kepada wartawan, Selasa.

Zul menjelaskan bahwa kejadian ini disebabkan karena tidak ada uang untuk membeli tiket. Menurut Zul, uang ini diduga dibawa kabur oleh pegawai travel umroh tersebut.

"Kendalanya uang. Ada uang, ada barang. Uangnya mungkin enggak tau di mana, hilangnya di mana. Pokoknya pihak travel enggak ada uang untuk beli tiket," ungkapnya.

Baca juga: Travel Haji Bodong di Bandung Rugikan Jemaah hingga Rp 4,6 Miliar, Beroperasi sejak 2014

Ia bersama jemaah lain mengaku kecewa dan meminta pihak travel Tanur Muthmainnah Tour ini bertanggung jawab atas pembayaran biaya keberangkatan atau perjalanan yang sudah dibayar lunas.

Zul menyebut, padahal para jemaah telah membayar lunas biaya perjalanan secara bervariasi mulai dari Rp28 juta hingga Rp 31 juta per orang.

"Niat saya tetap mau berangkat, enggak mau pulang (ke Aceh). Sudah lama di sini, begitu sabarnya nunggu. Kami hanya bisa berdoa kami ya mohon berangkat," ujarnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Patok Tarif Seenaknya, 25 Juru Parkir Liar di Karawang Ditangkap

Patok Tarif Seenaknya, 25 Juru Parkir Liar di Karawang Ditangkap

Bandung
Pemprov Jabar Targetkan 11 Juta Ton Gabah Kering Giling di 2024

Pemprov Jabar Targetkan 11 Juta Ton Gabah Kering Giling di 2024

Bandung
Dramatis, Polisi Tangkap Tangan Curanmor di Jalan Cirebon–Kuningan

Dramatis, Polisi Tangkap Tangan Curanmor di Jalan Cirebon–Kuningan

Bandung
Video Viral Parkir di Minimarket Karawang Rp 15.000 untuk THR

Video Viral Parkir di Minimarket Karawang Rp 15.000 untuk THR

Bandung
Jasad Wisatawan Bandung Ditemukan 4 Km dari Pantai Cidamar

Jasad Wisatawan Bandung Ditemukan 4 Km dari Pantai Cidamar

Bandung
HUT ke 383, Kabupaten Bandung Masih Terjerat Problem Sampah

HUT ke 383, Kabupaten Bandung Masih Terjerat Problem Sampah

Bandung
Jadi Sorotan, Jalur Wisata Bandung Selatan Kerap Macet

Jadi Sorotan, Jalur Wisata Bandung Selatan Kerap Macet

Bandung
Atasi Pungli di Masjid Al Jabbar, Bey Machmudin Libatkan Aher dan Ridwan Kamil

Atasi Pungli di Masjid Al Jabbar, Bey Machmudin Libatkan Aher dan Ridwan Kamil

Bandung
Pasca-Lebaran Harga Sembako Turun, Pedagang Cirebon Semringah Penjualan Tembus Lebih dari 1 Ton

Pasca-Lebaran Harga Sembako Turun, Pedagang Cirebon Semringah Penjualan Tembus Lebih dari 1 Ton

Bandung
Sepasang Mahasiswa yang Mau Kuburkan Bayi di Jatinagor Jadi Tersangka

Sepasang Mahasiswa yang Mau Kuburkan Bayi di Jatinagor Jadi Tersangka

Bandung
Tukang Kebun Mengaku Bunuh Honorer di KBB untuk Bela Diri, Kubur Jenazah di Dapur karena Panik

Tukang Kebun Mengaku Bunuh Honorer di KBB untuk Bela Diri, Kubur Jenazah di Dapur karena Panik

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 18 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 18 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Mengintip Sejumlah Figur yang Akan Ramaikan Pilkada Kota Tasikmalaya

Mengintip Sejumlah Figur yang Akan Ramaikan Pilkada Kota Tasikmalaya

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 18 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 18 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Bandung
Pupuk Kujang Resmikan Pabrik Dry Ice dengan Investasi Rp 9,8 Miliar

Pupuk Kujang Resmikan Pabrik Dry Ice dengan Investasi Rp 9,8 Miliar

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com