Salin Artikel

Viral, Video Antrean Ambulans di Depan IGD Rumah Sakit Bandung, Ternyata Ini Faktanya

KOMPAS.com - Dalam sebuah video berdurasi 28 detik, tampak antrean ambulans di halaman Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Al Ihsan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Kejadian yang direkam pada Sabtu (5/6/2021) ini lantas viral di media sosial.

Jika dilihat sekilas, video itu mungkin memberikan kesan bahwa sedang ada lonjakan kasus Covid-19.

Mengenai video viral tersebut, Wakil Direktur Pelayanan dan Penunjang Medik RSUD Al Ihsan Ferry Achmad Firdaus Mansoer menyampaikan pernyataannya.

Ferry membenarkan bahwa peristiwa itu memang terjadi.

Hanya saja, dia menegaskan, antrean ambulans tersebut bukan disebabkan oleh melonjaknya kasus Covid-19.

Para pasien yang diantar ambulans-ambulans itu memiliki latar belakang berbeda-beda.

"Ambulans datang hampir bersamaan, tapi tidak semua kasus Covid. Ada yang bersalin, ada yang demam berdarah. Ya memang kasus Covid-19 meningkat, tapi di sisi lain kasus lain juga bertambah, yang lahir banyak, yang demam berdarah banyak karena musim hujan begini, yang tipes juga banyak," tuturnya, Sabtu malam.

Ditambah lagi, sambungnya, RSUD Al Ihsan sering menjadi rujukan dari puskesmas atau unit pelayanan kesehatan lainnya. Alhasil, ambulans-ambulans itu “menyerbu” RSUD Al Ihsan.

"Karena sudah langganan mungkin ya, kalau ada sesuatu ke Al Ihsan karena dekat, datanglah bersamaan, jadi kesannya memang seperti yang crowded, seperti ada wabah atau lonjakan besar tapi sebetulnya tidak," ujarnya saat dihubungi Kompas.com.

Kata Ferry, pihaknya tetap memberikan perhatian khusus bila suatu saat terjadi lonjakan kasus Covid-19.

Soal pasien positif Covid-19, saat ini RSUD Al Ihsan sedang merawat 137 orang.

Di Ruang Covid Kuning, 121 dari 129 tempat tidur telah diisi. Sedangkan, di Ruang Covid Merah, dari 18 tempat tidur, tinggal tersisa 2.

Sementara itu, 19 pasien lainnya masih berada di posko dan IGD RSUD Al Ihsan.

"Tadi juga saat ambulans tiba, tim kami segera bergerak cepat untuk memilah dan menurunkan pasien agar bisa ditangani dengan cepat, sekarang kondisinya sudah tenang," terangnya.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Bandung, Dendi Ramdhani | Editor: Teuku Muhammad Valdy Arief)

https://bandung.kompas.com/read/2021/06/06/105238878/viral-video-antrean-ambulans-di-depan-igd-rumah-sakit-bandung-ternyata-ini

Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke