Salin Artikel

Kronologi Kecelakaan Maut di Bandung Barat, Mobil Terjun ke Jurang, Ibu dan 2 Anaknya Tewas

KOMPAS.com - Kecelakaan maut terjadi di Kampung Pasir Pogor, RT 002 RW 009, Desa Mukapayung, Kecamatan Cililin, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Jawa Barat, Jumat (29/4/2022).

Sebuah mobil bernomor polisi B 2346 IL terjun ke jurang.

Tiga penumpang mobil, yang merupakan ibu dan dua anaknya, meninggal dunia.

Kepala Unit Kecelakaan Lalu Lintas (Kanit Lakalantas) Kepolisian Resor (Polres) Cimahi Ipda Bayu Subakti menceritakan, peristiwa bermula saat mobil Kijang tersebut datang dari arah Mukapayung dan melintas di jalan desa menuju daerah Kidang Pananjung.

"Mereka itu sehabis berkunjung ke rumah anaknya, kemudian kendaraan Toyota Kijang Kapsul tersebut pulang ke rumah berjalan bersamaan dengan anak korban (saksi) yang menggunakan sepeda motor," ujarnya, Jumat (29/4/2022).

Anak korban yang mengendarai sepeda motor lebih dulu sampai di kediaman. Karena mobil keluarganya tak kunjung sampai, anak korban mengecek jalur yang sempat ia lalui.

Ternyata, mobil yang ditumpangi lima orang itu terjun ke jurang.

Saat itu, mobil tersebut diduga jatuh jungkir balik dan beberapa kali membentur tebing.

"Pengemudi Toyota Kijang Kapsul diduga berjalan terlalu ke kiri, kemudian ban belakang sudah tidak mencengkram jalan hingga akhirnya terperosok ke jurang sedalam kurang lebih 500 meter," ujarnya, Jumat.

Tiga orang meninggal dunia

Kecelakaan ini mengakibatkan tiga penumpang mobil meninggal dunia. Mereka adalah Rina Andrianti (38), serta dua orang anaknya, Dikri (8) dan Dilva (5).

Adapun dua orang lainnya, yakni Aten Sutisna (53) dan Shiza (8), mengalami luka ringan.

"Akibat dari kecelakaan lalu lintas tersebut 3 orang penumpang meninggal dunia dan pengemudi serta 1 orang penumpang mengalami luka ringan di bawa ke RSUD Cililin," ucap Bayu.

Bayu menuturkan, polisi telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

"Kami sudah melakukan olah TKP, semoga untuk kendaraan yang mengalami kecelakaan bisa dievakuasi secepatnya," ungkapnya.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Bandung Barat dan Cimahi, Bagus Puji Panuntun | Editor: Robertus Belarminus)

https://bandung.kompas.com/read/2022/04/29/163500078/kronologi-kecelakaan-maut-di-bandung-barat-mobil-terjun-ke-jurang-ibu-dan-2

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke