Salin Artikel

Jalur Arteri Karawang Ramai Lancar, Arus Lalu Lintas Tersendat karena Kendaraan Mogok

KARAWANG, KOMPAS.com - Arus lalu lintas di jalur arteri Karawang, Jawa Barat, Minggu (8/5/2022) siang, tersendat di Cikampek lantaran ada kendaraan mogok. Secara umum, arus lalu lintas di jalur itu ramai lancar.

Pantauan Kompas.com pukul 12.00 WIB, Jalan Lingkar Luar Karawang atau Jalan Baru Tanjungpura-Klari, tepatnya di Lamaran dan Kepuh, arus lalu lintas ramai lancar di kedua arah, yakni arah menuju Cikampek dan menuju Jakarta.

Arah menuju Jakarta didominasi kendaraan roda dua yang tampak sebagai pemudik. Sejumlah pemudik juga memilih beristirahat di warung-warung pinggir jalan.

Kepadatan lalu lintas akibat kendaraan mogok terjadi di jalur arteri Karawang, di antaranya di Simpang Pendeuy, simpang Lamaran arah Johar dan Jalan Syech Quro hingga Tugu Padi, Pasar Kosambi, Simpang Jomin, dan Cikampek.

Aan, seorang pemudik yang berkendara dari Cirebon menuju Cengkareng menyebut, lalu lintas tersendat di Cikampek lantaraan ada kendaraan mogok.

"Macet di Cikampek, flyover ada kendaraan mogok," kata Aan saat beristirahat.

Ia berangkat dari Cirebon sekitar pukul 07.00 WIB. Kemudian, sampai di Jalan Lingkar Luar Karawang, tepatnya di persimpangan Pemda sekitar pukul 11.30 WIB.

"Tapi asik sih tahun ini ramai," ucapnya.

Kepala Kepolisian Resor Karawang AKBP Aldi Subartono menyebut, pihaknya telah menyiapkan tim urai hingga mobil derek untuk mengatasi kemacetan di jalur arteri. Termasuk, strategi saat rekayasa lalu lintas satu arah atau one way diberlakukan di jalur tol.

Diketahui, saat one way diterapkan di jalur tol, baik di Km 47 Karawang Barat maupun di Km 03+500 GT Halim, arteri Karawang arah Cikampek padat merayap. Kepadatan sering kali terjadi pada sore hingga malam hari.

https://bandung.kompas.com/read/2022/05/08/130549378/jalur-arteri-karawang-ramai-lancar-arus-lalu-lintas-tersendat-karena

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke