Salin Artikel

Harga Minyak Goreng Curah di Karawang Masih Tahap Penyesuaian HET

KARAWANG, KOMPAS.com - Harga minyak curah di Karawang masih dalam tahap penyesuaian harga eceran tertinggi (HET) yang ditetapkan pemerintah.

Pemerintah diketahui telah menetapkan HET minyak goreng curah Rp 14.000 per liter atau Rp 15.500 per kilogram.

Dari hasil inspeksi mendadak (sidak) Bupati Karawang dan Kapolres Karawang di sejumlah pasar tradisional dan distributor, Selasa (24/5/2022), agen minyak masih menjual Rp 15.500 per kilogram.

Ada juga pedagang eceran yang menjual minyak goreng curah Rp 18.000 per kilogram.

Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana saat sidak di Pasar Baru Karawang mengakui ada pedagang eceran yang menjual minyak curah Rp 18 ribu per kilogram. Alasannya karena membeli kepada agen minggu lalu.

Meski begitu, harga tersebut dinilai masih dalam koridor normal. Sebab, masih dalam tahap penyesuaian terhadap HET yang baru saja ditetapkan pemerintah pusat.

"Masih dalam koridor aman. Masih menyesuaikan," kata Cellica.

Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) mendapat instruksi langsung dari Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marvest) untuk menindaklanjuti penerapan HET mintak goreng curah. Selain itu juga menjamin harga minyak goreng yang diterima masyarakat tak lebih dari HET yang telah ditetapkan.

Ia menyebut dengan HET, distributor hingga pengecer sudah mendapat untung lebih dari Rp 1.000.

"Karena di Jawa Barat (minyak goreng) surplus," kata Cellica.

Kapolres Karawang AKBP Aldi Subartono mengaku telah membentuk investigasi bersama Pemkab Karawang. Tim ini akan mengecek harga minyak dari distributor hingga ke tangan konsumen akhir setiap hari. Jika ditemukan, pihaknya tak segan memberi sanksi.

"Kalau nanti tidak sesuai kami akan mengambil langkah-langkah," kata Aldi.

Ia pun mengimbau distributor, agen, hingga pedagang eceran mematuhi HET yang ditetapkan pemerintah.

Jika masyarakat menemukan harga minyak yang diterima masyarakat atau konsumen akhir lebih mahal dari HET, Aldi mengimbau untuk melapor ke Tanggap Karawang maupun Lapor Pak Kapolres di nomor whatsapp 0822 1127 2003.

"Namun sejauh ini masih terkontrol. Masih aman," kata dia.

https://bandung.kompas.com/read/2022/05/24/173405978/harga-minyak-goreng-curah-di-karawang-masih-tahap-penyesuaian-het

Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke