Salin Artikel

Minimarket di Bandung Barat Dibobol Maling Tiga Hari Berturut-turut

BANDUNG BARAT, KOMPAS.com - Tiga minimarket di dua kecamatan di Kabupaten Bandung Barat (KBB) disatroni maling selama tiga hari berturut-turut.

Saat ini polisi tengah melakukan penyelidikan terkait kasus pembobolan sejumlah minimarket, sejumlah barang dan rekaman CCTV menjadi bekal untuk proses penyelidikan.

Minimarket di Desa Cilame

Aksi pembobolan itu diawali dari kasus pembobolan minimarket di Desa Cilame, Kecamatan Ngamprah pada Senin (23/5/2022).

Pada kasus pembobolan minimarket Desa Cilame ini, pencuri berbekal las portabel untuk masuk melalui atap kamar mandi minimarket.

"Dari rekaman CCTV, pelaku masuk sekitar pukul 00.45 WIB tadi malam. Pelaku menggunakan las portabel untuk membobol atap besi kamar mandi dan merusak CCTV," ujar Zaki (23), salah satu pegawai minimarket tersebut.

Las portabel yang dibawanya itu kemudian digunakan untuk membobol brankas berisi uang puluhan juta rupiah.

"Yang dibawa oleh pelaku uang tunai senilai Rp40 juta dan rokok berbagai merk sebanyak 15 slop," kata Rivaldi.

Minimarket di Gununghalu

Aksi pembobolan berlanjut pada hari berikutnya, minimarket Kecamatan Gununghalu dilaporkan disatroni maling pada Selasa (24/5/2022).

Dari aksi pencurian ini, pelaku masuk melalui atap minimarket dan kabur membawa uang tunai sebesar Rp 30 juta. 

"Saat ini masih dalam penyelidikan. Pelaku berhasil membawa kabur uang tunai milik minimarket sebesar Rp 30 juta," ungkap Kapolsek Gununghalu, AKP Wasiman saat dihubungi.

Wasiman mengatakan, polisi sudah mengumpulkan barang bukti dan memeriksa saksi-saksi untuk mengungkap kasus tersebut.

"Sudah 6 orang saksi yang kita mintai keterangan untuk kasus pembobolan minimarket ini," sebut Wasiman.

Minimarket di Gadobangkong

Hari berikutnya, kasus pembobolan kembali terjadi di sebuah minimarket di Desa Gadobangkong, Kecamatan Ngamprah, Rabu (25/5/2022).

Di minimarket ini, pelaku masuk dan mengambil barang dan uang tunai dengan cara merusak gembok pintu rolling door.

Setelah merusak gembok dan berhasil asuk ke dalam minimarket, pelaku kemudian merusak kamera pengawas atau CCTV di area tersebut.

"Kejadiannya kemarin subuh, diketahui jam 6 pagi oleh pegawai. Pelaku masuk dengan memotong gembok rolling door depan," kata Kapolsek Padalarang, Kompol Darwan.

Pelaku kemudian mengambil barang curian seperti puluhan slop rokok, susu kaleng, puluhan dus susu boks, serta kosmetik yang ada di rak display.

"Saat ini kami masih melakukan penyelidikan. Mudah-mudahan dalam waktu dekat ini pelakunya bisa segera terungkap," tutupnya.

https://bandung.kompas.com/read/2022/05/26/163019278/minimarket-di-bandung-barat-dibobol-maling-tiga-hari-berturut-turut

Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke