Salin Artikel

Tenggak Hand Sanitizer, Seorang Napi di Cianjur Tewas

Kepala Lapas Kelas IIB Cianjur Heri Aris Susila mengatakan, selain menelan korban jiwa, minuman oplosan tersebut juga mengakibatkan dua warga binaan lainnya mengalami keracunan.

"Betul ada kejadian itu, tapi kami tegaskan itu bukan karena miras oplosan sebagaimana informasi yang beredar. Namun, cairan handsanitizer yang dicampur," kata Heri saat dikonfirmasi wartawan di kantornya, Senin (15/8/2022).

Korban meninggal berinisial MR (20), merupakan napi kasus pencurian.

"Untuk dua orang lainnya, yakni JJ dan RN masih menjalani perawatan medis di rumah sakit karena keracunan," ujar dia.

Heri mengemukakan, kejadian itu pertama kali diketahui petugas jaga yang mendapati ketiganya dalam kondisi sakit di dalam sel.

"Mereka mengeluhkan perut mual dan panas, bahkan salah satunya sudah dalam kondisi mulut berbusa," kata dia.

Melihat kondisi tersebut para korban langsung dilarikan ke rumah sakit, tapi salah satu korban, yakni MR nyawanya tidak tertolong.

"Keluarganya sudah kita dihubungi, dan jenazahnya sudah diserahterimakan ke pihak keluarga," ujar Heri.

https://bandung.kompas.com/read/2022/08/15/211928178/tenggak-hand-sanitizer-seorang-napi-di-cianjur-tewas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke