Salin Artikel

Injak Usia 46 Tahun, PTDI Targetkan Komersialisasi Pesawat N219

BANDUNG, KOMPAS.com- PT Dirgantara Indonesia (DI) menginjak usia ke-46 tahun pada tanggal 27 Agustus 2022.

Direktur Utama PT DI, Gita Amperiawan mengatakan, di usia 46 tahun, pihaknya menargetkan untuk meningkatkan komersialisasi pesawat N219 yang saat ini menjadi produk unggulan PTDI.

"Target pertama kita sudah memproduksi N219 dan N219 harus terkomesialisasi," kata Gita saat ditemui seusai membuka kegiatan Puncak peringatan HUT ke-46 PT DI di area parkir Gedung PKSN PT DI, Jalan Pajajaran, Kota Bandung, Sabtu (27/8/2022).

Gita menambahkan, produksi N219 saat ini diprioritaskan untuk kebutuhan dalam negeri.

Salah satu instansi yang sudah melakukan pemesanan adalah Kementerian Pertahanan (Kemhan) untuk menambah alat utama sistem senjata (Alutsista) TNI.

"Kemenhan melalui program pinjaman luar negeri sudah memesan 10 unit," ungkapnya.

Selain itu, Gita mengatakan, N219 yang dirancang untuk menghubungkan konektivitas antarpulau, pulau terluar, dan daerah-daerah terpencil yang sulit dijangkau, juga bisa dimiliki oleh pemerintah daerah.

"Dari Kemendagri, kami sedang diarahkan agar N219 ini bisa dimiliki Pemda Provinsi sehinga marketnya semakin luas," tuturnya.

Meski masih memprioritaskan kebutuhan dalam negeri, N219 yang memiliki keunggulan bisa mendarat di landasan sederhana dan tidak beraspal serta pendek ini juga diminati beberapa negara.

"Dengan Afrika Selatan bukan hanya beli, tapi juga sampai TOT.  Turki juga ingin mengembangkan dengan join production untuk (N219) varian amphibi," ungkapnya.

Tidak hanya N219, pesawat,-pesawat lain yang diproduksi PT DI juga tengah digenjot komersialisasinya.

"Bukan hanya N219,  ada juga N230 yang eksisting dan N212 bisa kita marketkan sehingga outputnya meningkatkan kapasitas produksi," ucapnya.

Dalam acara puncak peringatan HUT ke-46, PT DI juga menggelar kegiatan "Open House" yang terbuka untuk masyarakat umum dan gratis.

Pada rangkaian acara Open House, masyarakat diperkenankan masuk dan plant tour mengelilingi hanggar untuk melihat produk-produk hasil karya PTDI  seperti pesawat CN235 Flying Test Bed, PTTA Wulung, pesawat N250 dan pesawat N219 Nurtanio.

https://bandung.kompas.com/read/2022/08/28/072320478/injak-usia-46-tahun-ptdi-targetkan-komersialisasi-pesawat-n219

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke