Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Perry Jadi Raja Factory Outlet Bandung, Pernah Jaga Toko Kelontong, Gagal Bisnis Label Rekaman hingga Jualan Kaki Lima

Kompas.com - 24/02/2020, 07:58 WIB
Dendi Ramdhani,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Perry Tristianto yang dikenal sebagai Raja Factory Outlet (FO) Bandung berbagi lika-liku perjalanannya membangun bisnis lewat buku berjudul The Real Entrepreneur di Ballroom Hotel Padma Ciumbuleuit Bandung, Sabtu (22/2/2020) malam.

Peluncuran buku itu turut dihadiri mantan Menteri Pariwisata Arief Yahya, Pakar Manajemen Perubahan & Guru Besar Fakultas Ekonomi Bisnis Universitas Indonesia Rhenald Kasali, dan Presiden Markplus Inc. Hermawan Kertajaya. Buku The Real Entrepreneur Perry Tristianto ditulis oleh wartawati senior Neneng Herbawati dan diterbitkan Penerbit IGICO.

Julukan si Raja FO tak lepas dari sepak terjangnya membangun bisnis fesyen sisa ekspor. FO pertama yang ia dirikan adalah The Big Price Cut di Jalan Otten Bandung pada tahun 1995.

Baca juga: Kisah Sukses Bank Sampah Hade Jaya, Berawal dari Banjir Bandang...

 

Kehadiran toko pertamanya itu menyulap kebiasaan belanja masyarakat Bandung. Selama kariernya, Perry telah memiliki 20 gerai FO di Bandung dan sejumlah kota lainnya.

Dalam bukunya, Perry mengisahkan jika jiwa wirausahanya terbangun saat ia sering menjaga toko klontongan milik orang tuanya. Berbekal ilmu seadanya, ia pun mulai berbisnis ternak ayam.

Ia juga sempat mencoba bisnis label rekaman musik di bawah naungan PT Sinaga Mas Sempana. Namun, bisnis itu tak berjalan mulus alias gulung tikar lantaran masifnya peredaran kaset bajakan.

"Saya capek bergelut dalam bisnis rekaman musik genre pop, gak ada untungnya," ujar Perry.

Baca juga: Blusukan, Ridwan Kamil Bagi-bagi Wafer dan Baju Factory Outlet

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com