Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Puskesmas di Kota Sukabumi Mulai Layani Vaksinasi Booster

Kompas.com - 12/01/2022, 13:48 WIB
Budiyanto ,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

SUKABUMI, KOMPAS.com - Vaksinasi booster Covid-19 bagi waga berusia di atas 18 tahun mulai digelar serentak di Kota Sukabumi, Jawa Barat, Rabu (12/1/2022).

Kepala Bidang Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kota Sukabumi Lulis Delawati mengatakan, vaksinasi dosis ketiga ini digelar di tujuh puskesmas.

"Alhamdulillah, hari ini di Kota Sukabumi mulai kick off vaksinasi Covid-19 dosis ketiga," ujar Lulis saat dikonfirmasi Kompas.com, Rabu.

Baca juga: Vaksin Booster Sudah Bisa Diakses Warga Tangerang Raya dan Kabupaten Serang

Lulis menuturkan, tujuh puskesmas itu tersebar di tujuh wilayah kecamatan.

"Nanti juga, Jumat, akan membuka pelayanan di Sentra Gedung Korpri dan Gedung Juang," tutur dia.

Terkait usia, Lulis menjelaskan, dalam vaksinasi dosis ketiga ini syaratnya berusia minimal 18 tahun.

Kemudian, jarak dengan dosis kedua dalam waktu enam bulan.

Untuk jenis vaksinnya, disediakan sesuai stok vaksin yang dimiliki Kota Sukabumi, yakni vaksin booster jenis AstraZeneca.

"Pemakaian vaksin booster AstraZeneca ini syaratnya pada vaksin primernya, yaitu dosis satu dan dosis dua harus jenis Sinovac," kata Lulis.

Baca juga: Daftar Kombinasi Vaksin Primer dan Jenis Booster yang Bisa Didapatkan

Menurut Lulis, berdasarkan arahan pemerintah pusat, dalam pelaksanaan vaksin booster terdapat tiga pilihan, yaitu AstraZeneca, Pfizer, dan Moderna.

"Di Kota Sukabumi ini yang kami miliki vaksin booster AstraZeneca," ujar Lulis.

Sedangkan apabila vaksin pertama dan kedua menggunakan AstraZeneca, berarti vaksin booster harus menggunakan jenis Moderna.

"Saat ini kami belum bisa memfasilitasi vaksin booster Pfizer dan Moderna. Di Kota Sukabumi belum tersedia lagi," kata Lulis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com