KOMPAS.com - Jembatan KW6 di Kelurahan Karangpawitan, Kecamatan Karawang Barat, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, ambles.
Padahal, jembatan sepanjang 43,50 meter dan lebar 7 meter ini baru dua minggu lalu diresmikan oleh Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana.
Adapun total anggaran pembangunan jembatan ini sebesar Rp 10 miliar.
Baca juga: Jembatan Rp 10 Miliar Ambles, Bupati Karawang Minta Tanggung Jawab Pihak Ketiga
Amblesnya jembatan KW6 di Karawang ini mendapat sorotan dari Cellica. Dia mengaku prihatin atas amblesnya jembatan tersebut.
"Belum berapa lama saya resmikan Jembatan Kepuh. Baru dua minggu ambles. Alasannya longsor," ujarnya, Senin (17/1/2022).
Ia menuturkan bakal memantau penangan jembatan yang ambles itu.
"Saya minta pihak ketiga mempertanggungjawabkannya, sehingga tidak menjadi opini yang tidak baik terhadap Pemda Karawang," ucapnya dalam sambutan apel Hari Kesadaran Nasional di Plaza Kantor Pemerintah Kabupatan Karawang.
Baca juga: Baru Diresmikan Bupati Karawang, Jembatan Senilai Rp 10 Miliar Ambles
Cellica menjelaskan, pembenahan infrastruktur jembatan tersebut bakal dilakukan mulai 2022 ini.
Pembenahan itu di antaranya menyasar sejumlah ruas jalan, termasuk akses tol Karawang Barat dan Karawang Timur, yang membutuhkan izin khusus dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
"Harapannya 2024 tidak ada lagi jalan yang kurang baik di Kabupaten Karawang," ungkapnya.
Baca juga: Bupati Karawang Prihatin Jembatan Senilai Rp 10 Miliar Ambles, Ini Kondisinya
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.