Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesan Seniman, Aktivis, hingga DPRD untuk Wali Kota Bandung Yana Mulyana...

Kompas.com - 18/04/2022, 10:07 WIB
Reni Susanti

Editor

BANDUNG, KOMPAS.com - Yana Mulyana resmi dilantik sebagai Wali Kota Bandung oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, Senin (18/4/2022).

Berbagai pesan pun disampaikan para seniman, aktivis, hingga anggota dewan untuk wali kota barunya tersebut.

Salah satu seniman Bandung, Rahmat Jabaril menuturkan harapannya agar Kota Bandung bisa memiliki ruang-ruang kreatif mulai dari tingkat RW.

"Bandung dikenal sebagai kota kreatif, maka dibutuhkan ruang-ruang kreatif di tingkat RW supaya kemudian ada gerakan perubahan pembangunan kreatif di kota secara ideal dan menyeluruh," ujar Rahmat dalam rilisnya, Senin (18/4/2022).

Baca juga: Profil Wali Kota Bandung Yana Mulyana

Seniman lainnya, Andar Manik mengungkapkan, selepas kepergian almarhum Oded M Danial (Mang Oded), Yana bisa melanjutkan kepemimpinan di Kota Bandung lebih kondusif.

"Semoga menjadi barokah dan menjadikan Bandung tetap kondusif memasuki tahun politik. Tetap kreatif, inspiratif, dalam keberagamannya sebagai ciri Kota Bandung yang kita cintai ini," ungkap Andar.

Salah satunya Project Manager River Cleanup Indonesia, Egar yang memiliki harapan bisa membawa perubahan bersama yang lebih baik untuk sungai di Kota Bandung

"Selamat kepada Kang Yana Mulyana atas dilantiknya menjadi Wali Kota Bandung. Sehat selalu dalam memimpin Kota Bandung. Dan selalu membawa perubahan yang lebih baik lagi untuk sungai kita dan Kota Bandung tercinta," tutur Egar.

Sementara itu, Ketua DPRD Kota Bandung Tedy Rusmawan berharap Yana dapat menuntaskan dan melanjutkan tren positif yang ditorehkan Wali Kota Bandung sebelumnya, Almarhum Oded M Danial.

"Saya mewakili jajaran pimpinan dan Anggota DPRD Kota Bandung mengucapkan selamat atas pelantikan Pak Yana sebagai Wali Kota Bandung. Tentu kami mendoakan semoga Pak Yana diberi kelancaran dalam menjalankan tugas, serta sukses dan mendapat ridho dari Allah," ucapnya.

Baca juga: Pascakebakaran, Yana Mulyana Pastikan Layanan RSUD Bandung Kiwari Tetap Berjalan

Optimisme juga muncul dari Muhammad Al Hadad. Anggota DPRD Kota Bandung Dapil 6 dari Fraksi Gerindra ini berharap Kota Bandung di bawah kepemimpinan Yana bisa tumbuh menjadi kota yang semakin baik.

"Hari ini akhirnya Bandung memiliki Wali Kota yang definitif. Semoga Kota Bandung tumbuh semakin baik," katanya.

Hal senada disampaikan oleh Ketua Komisi Informasi Jawa Barat, Ijang Faisal. Ia berharap, Bandung tumbuh menjadi kota yang informatif, transparan dan akuntabel.

"Selamat dan sukses untuk pelantikan Wali Kota Bandung Yana Mulyana," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rumah Rusak akibat Puting Beliung di Bandung Bertambah Jadi 65

Rumah Rusak akibat Puting Beliung di Bandung Bertambah Jadi 65

Bandung
Derita Penyintas Gempa Cianjur, Lahiran di Tenda Darurat karena Tak Ada Uang

Derita Penyintas Gempa Cianjur, Lahiran di Tenda Darurat karena Tak Ada Uang

Bandung
3 Pria Peminum Miras Tertabrak Kereta Api di Bandung, 1 Tewas

3 Pria Peminum Miras Tertabrak Kereta Api di Bandung, 1 Tewas

Bandung
Video Viral Ratusan Warga Geruduk Maling Motor di Balaidesa Setupatok Cirebon

Video Viral Ratusan Warga Geruduk Maling Motor di Balaidesa Setupatok Cirebon

Bandung
Diguyur Hujan, Tebing Setinggi 120 Meter Longsor Memutus Jalan di Bandung Barat

Diguyur Hujan, Tebing Setinggi 120 Meter Longsor Memutus Jalan di Bandung Barat

Bandung
Pj Bupati Bandung Barat Diperiksa Terkait Kasus Korupsi Pasar Cigasong Majalengka

Pj Bupati Bandung Barat Diperiksa Terkait Kasus Korupsi Pasar Cigasong Majalengka

Bandung
Cerita ODGJ di Indramayu, Dicerai Suami, Diperkosa Tetangga hingga Hamil

Cerita ODGJ di Indramayu, Dicerai Suami, Diperkosa Tetangga hingga Hamil

Bandung
Praktik Kawin Kontrak di Cianjur, Tarifnya Capai Rp 100 Juta, Targetnya Wisatawan Asal Timur Tengah

Praktik Kawin Kontrak di Cianjur, Tarifnya Capai Rp 100 Juta, Targetnya Wisatawan Asal Timur Tengah

Bandung
2 Anak Meninggal karena DBD di Karawang Selama Januari-April 2024

2 Anak Meninggal karena DBD di Karawang Selama Januari-April 2024

Bandung
BNPB: 2023 Terjadi 5.400 Bencana, Naik 52 Persen

BNPB: 2023 Terjadi 5.400 Bencana, Naik 52 Persen

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Bandung
3 ABK di Cirebon Tewas, Diduga Keracunan Usai Telan dan Hirup Solar

3 ABK di Cirebon Tewas, Diduga Keracunan Usai Telan dan Hirup Solar

Bandung
Istri yang Dibakar Suami Akhirnya Tewas, Luka Bakar 89 Persen

Istri yang Dibakar Suami Akhirnya Tewas, Luka Bakar 89 Persen

Bandung
Korslet, Sebuah Rumah di Cirebon Terbakar, Balita Nyaris Celaka

Korslet, Sebuah Rumah di Cirebon Terbakar, Balita Nyaris Celaka

Bandung
Sebulan Dirawat di RSHS, Pasien Asal Bekasi Tak Juga Dijemput

Sebulan Dirawat di RSHS, Pasien Asal Bekasi Tak Juga Dijemput

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com