KOMPAS.com - Kepadatan lalu lintas di Puncak Bogor, Jawa Barat, mulai meningkat, Selasa (3/5/2022).
Dikutip dari Kompas TV, kepadatan lalin sudah terjadi sejak pukul 06.30 hingga 07.25 WIB, yang dimulai dari pintu keluar Tol Ciawi hingga Simpang Gadog.
Baca juga: Ganjil Genap di Jalur Puncak Bogor Berlaku Hari Ini
Mayoritas kendaraan merupakan pelat B atau berasal dari Jakarta.
Baca juga: Ingin Berwisata ke Arah Puncak Bogor? Kepadatan Lalin Terjadi Besok
Biasanya, kendaraan yang melintas di Gadog bisa memacu kendaraanya dari 60-80 km per jam.
Namun, pagi ini kendaraan hanya bisa melaju hingga 20 km per jam.
Satlantas Polres Bogor berencana menerapkan sistem ganjil genap di jalur ke kawasan Puncak, Kabupaten Bogor, hari ini.
Kebijakan itu diambil guna menekan kepadatan mobilitas masyarakat.
Pemeriksaan pembatasan kendaraan tersebut akan dilakukan di Simpang Gadog.
Hanya saja, pemberlakuannya situasional atau tergantung pada kondisi di lapangan.
"Kita lihat peningkatan arus kendaraan ya, besok pagi kita berlakukan lagi ganjil genap untuk kendaraan menuju ke kawasan Puncak, diberlakukan mulai pagi hari," kata KBO Lantas Polres Bogor Iptu Ketut Laswarjana, Senin (2/5/2022). (Penulis : Ruly Kurniawan|Editor : Aditya Maulana)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.