Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jumlah Pengunjung Kawah Putih Naik Saat Lebaran, Pengelola Batasi 10.000 Orang

Kompas.com - 03/05/2022, 14:41 WIB
M. Elgana Mubarokah,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Lokasi wisata di Bandung Selatan mulai dipadati oleh pengunjung pada hari kedua Lebaran ini. Salah satunya adalah obyek wisata Kawah Putih, Ciwidey, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Pengelola Kawah Putih bernama Dudung mengatakan, sejak obyek wisata ini dibuka pagi tadi hingga siang ini, tercatat ada lebih dari 1.100 pengunjung.

Angka tersebut melebihi jumlah kunjungan wisatawan saat bulan Ramadhan lalu.

Baca juga: Rekor, Jumlah Kendaraan Masuk Kawasan Puncak Bogor Capai 21.000 Siang Ini

"Sejak pagi sampai sekarang, tercatat sudah 1.100 pengunjung yang datang. Tentu ini sudah mengalami peningkatan," katanya saat ditemui di Kawah Putih, Selasa (3/5/2022) siang.

Menurut dia, pengunjung yang mendominasi obyek wisata Kawah Putih kebanyakan berasal dari luar kota.

Dudung menyebutkan, lonjakan pengunjung Kawah Putih tidak hanya terjadi pada hari, tetapi saat hari H Lebaran kemarin juga sudah terjadi lonjakan pengunjung.

"Sudah berdatangan (pengunjung sejak kemarin), didominasi oleh pengunjung luar kota dilihat dari pelat luar," terangnya.

Meski demikian, pihaknya belum bisa memastikan persentase kenaikan. Namun, dia berkata, jumlah kunjungan saat ini lebih tinggi dibanding ketika 2020 hingga 2021.

"Kita belum pastikan persentasenya berapa karena harus dibandingkan dengan bulan normal. Tapi kalau dibandingkan dengan masa pandemi ya mengalami peningkatan. Dibandingkan (pengunjung) 2020 atau 2021, sangat jauh," ujarnya.

Selain penasaran dengan obyek Kawah Putih, Dudung menuturkan, pengunjung juga ingin menikmati panorama Kawah Putih dengan fasilitas yang ada.

Seperti wahana Puncuk Cantigi yang membuat pengunjung bisa menikmati pemandangan Kawah Putih dari hutan pohon Cantigi.

"Pengunjung nanti bisa jalan-jalan di sela pohon cantigi menikmati pemandangan Kawah Putih dari balik pohon tersebut," kata Dudung.

Selain itu, ada juga jembatan apung di area danau Kawah Putih yang bisa digunakan untuk swafoto.

"Kita sediakan wahana jembatan apung, jadi wahana ini spesial karena dia kita setting masuk ke area danau Kawah Putih," tuturnya.

Harga tiket masuk ke Kawah Putih untuk hari libur Lebaran sebesar Rp 30.000, harga tersebut sudah sepaket dengan asuransi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kronologi 2 Ormas di Bandung Bentrok hingga 1 Orang Tewas, Berawal dari Tersenggol

Kronologi 2 Ormas di Bandung Bentrok hingga 1 Orang Tewas, Berawal dari Tersenggol

Bandung
Kayla Meninggal Usai Lari 7 Putaran 12 Menit Saat Seleksi Paskibraka

Kayla Meninggal Usai Lari 7 Putaran 12 Menit Saat Seleksi Paskibraka

Bandung
Siswi SMA di Sukabumi Meninggal Saat Ikut Seleksi Paskibraka, Ini Kronologinya

Siswi SMA di Sukabumi Meninggal Saat Ikut Seleksi Paskibraka, Ini Kronologinya

Bandung
2 Ormas Bentrok di Bandung, Polisi Belum Tetapkan Tersangka

2 Ormas Bentrok di Bandung, Polisi Belum Tetapkan Tersangka

Bandung
Persib vs Persebaya Besok, Polisi Larang Bonek Datang ke Bandung

Persib vs Persebaya Besok, Polisi Larang Bonek Datang ke Bandung

Bandung
Kisah Pilu Nenek Rusmini, Rumahnya Ambruk Diterpa Hujan Deras

Kisah Pilu Nenek Rusmini, Rumahnya Ambruk Diterpa Hujan Deras

Bandung
Ratusan Rumah di Lebak Banten Terendam Banjir

Ratusan Rumah di Lebak Banten Terendam Banjir

Bandung
Protes Jalan Rusak, Warga Tanami Pohon Pisang di Jalan Depan Gerbang Kantor Pemkab Bandung Barat

Protes Jalan Rusak, Warga Tanami Pohon Pisang di Jalan Depan Gerbang Kantor Pemkab Bandung Barat

Bandung
Bukan Tak Diupah, Diungkap Motif Tukang Kebun Bunuh Majikan di Bandung

Bukan Tak Diupah, Diungkap Motif Tukang Kebun Bunuh Majikan di Bandung

Bandung
Terungkap, Pria Dibunuh dan Dicor di Bandung Barat Direncanakan 2 Hari Sebelumnya

Terungkap, Pria Dibunuh dan Dicor di Bandung Barat Direncanakan 2 Hari Sebelumnya

Bandung
Ijal yang Bunuh dan Cor Mayat Didi di Bandung Barat Sempat Menyamar Pakai Kostum Badut di Jakarta

Ijal yang Bunuh dan Cor Mayat Didi di Bandung Barat Sempat Menyamar Pakai Kostum Badut di Jakarta

Bandung
Bentrok Maut 2 Ormas di Bandung, Polisi: Mereka Sudah Sepakat Berdamai

Bentrok Maut 2 Ormas di Bandung, Polisi: Mereka Sudah Sepakat Berdamai

Bandung
BI Banten Temukan 28 Lembar Uang Palsu Selama Ramadhan 2024

BI Banten Temukan 28 Lembar Uang Palsu Selama Ramadhan 2024

Bandung
Bunga Bangkai Raksasa Mekar Sempurna di Kebun Raya Cibodas

Bunga Bangkai Raksasa Mekar Sempurna di Kebun Raya Cibodas

Bandung
4 Bulan di 2024, Pasien DBD Kabupaten Kuningan Naik Lebihi Tahun 2023

4 Bulan di 2024, Pasien DBD Kabupaten Kuningan Naik Lebihi Tahun 2023

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com