Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumahnya Disatroni Maling Bersenjata Tajam Dini Hari, Satu Keluarga Bahu-membahu Tangkap Pelaku

Kompas.com - 09/05/2022, 14:53 WIB
Candra Nugraha,
I Kadek Wira Aditya

Tim Redaksi

CIAMIS, KOMPAS.com - Percobaan pencurian terjadi di sebuah rumah warga di Dusun Tugu, Desa Sukasenang, Kecamatan Sindangkasih, Kabupaten Ciamis, Senin (9/5/2022) dini hari sekitar pukul 02.00 WIB.

Ketika sudah memasuki rumah dan hendak mencuri, pelaku yang merupakan seorang pria berinisial N (60) tepergok pemilik rumah.

Pemilik rumah yakni pasangan suami istri, Herman Budiono-Ai Nurjanah, dan anak pertamanya, Agung Wijatmika menceritakan mereka sempat berkelahi dengan pelaku N.

Baca juga: Truk Tangki Minyak Goreng Terguling di Ciamis, Sopir Alami Benturan di Dada

"Saat kejadian saya bangun karena mendengar suara orang lagi nyongkel jendela," kata Agung saat ditemui di Puskesmas Sindangkasih, Senin siang.

Awalnya, lanjut Agung, ia mengira bapaknya yang sedang berada di dekat jendela. Namun setelah diintai, ternyata orang tersebut maling yang masuk ke rumahnya.

"Maling itu masuk, berjalan ke dapur," kata Agung.

Baca juga: Kerap Balap Liar, Polisi Ciamis Tingkatkan Patroli Jelang Subuh di Beberapa Titik Rawan

Dengan mengendap-endap, dia mengikuti maling tersebut dari belakang. Ternyata si maling membawa senjata tajam sejenis golok.

"Saya balik ke kamar. Buru-buru membangunkan bapak," kata Agung.

Dia kemudian membangunkan ibunya.

Setelah membangunkan ibunya, Agung mendapati bapaknya sedang berkelahi dengan maling di ruang tamu.

Dia kemudian membantu bapaknya dengan memukul maling tersebut.

"Saya teriak maling, maling, dan sempat mukul," kata Agung.

Selain Agung, Herman dibantu istrinya Ai Nurjanah, untuk melumpuhkan si maling.

Menurut Ai, saat itu ia nekat mencoba merampas golok dari tangan pelaku.

"Saat itu golok susah dilepas," kata Ai saat ditemui disela membuat laporan di Mapolsek Cikoneng.

Ai terus memegangi tangan si maling. Namun saat bersamaan, pelaku terus berontak.

"Pas lagi rebut, saya kena sabetan golok," katanya.

Herman Budiono menambahkan, setelah berkelahi dengan pelaku, ia mencoba menangkap kaki pelaku. Setelah terjatuh, dia menjepit leher pelaku.

"Warga berdatangan," kata Herman.

Begitu warga datang, ia meminta warga untuk mencari tali tambang untuk mengikat pelaku. Namun saat itu, warga yang datang malah tercengang.

"Mereka terkesima kayaknya," kata Herman.

Akibat perkelahian ini, Herman mengalami luka-luka di bagian telinga dan lengan akibat senjata tajam. Sedangkan istrinya mengalami luka di bagian lengan kiri.

"Anak perempuan saya sempat dicekik juga (sama pelaku)," kata Herman.

Sementara itu, kasus ini kini ditangani Unit Jatanras Polres Ciamis.

Pelaku sendiri belum bisa dimintai keterangan oleh polisi karena masih dirawat di RSUD Ciamis.

"Ada dugaan pencurian. Pelaku sudah masuk rumah, korban terbangun (terjadi perkelahian)," kata Kasihumas Polres Ciamis, Inspektur Satu Magdalena melalui sambungan telepon. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com