Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Para Petugas Pengaman "Jalan Rindu", Kawal Pasien Kanker hingga Dibentak Pemudik

Kompas.com - 10/05/2022, 15:10 WIB
Farida Farhan,
Reni Susanti

Tim Redaksi

KARAWANG, KOMPAS.com - Di Kabupaten Karawang, ada empat jalur mudik yang dilintasi pemudik dari arah Jakarta menuju Cirebon, Jawa Tengah maupun Jawa Timur. Begitupun sebaliknya saat arus balik.

Empat jalur itu yakni pertama, jalur arteri dari perbatasan Bekasi hingga Subang sepanjang 41 kilometer.

Di jalur ini ada beberapa titik rawan macet. Di antaranya Simpang Pendeuy, Karawang Timur, Pasar Kosambi, Simpang Jomin, dan Cikampek.

Baca juga: One Way Kalikangkung-Karawang Barat, Kendaraan ke Timur Dialihkan Melalui Arteri

Kedua jalur tol sepanjang 28 kilometer. Di jalur ini dilakukan berbagai rekayasa lalu lintas. Mulai dari satu arah atau one way hingga contra flow.

Termasuk buka tutup rest area saat penuh dan karena kerap memicu antrean hingga kepadatan kendaraan di akses masuk dan keluar.

Ketiga jalur alternatif dari Lamaran hingga Cilamaya sepanjang 49 kilometer. Di jalur ini juga perlu diantisipasi mengingat kerap terjadi kemacetan di Simpang Lamaran lantaran bersamaan dengan aktivitas warga setempat.

Keempat jalur kereta api. Ada dua stasiun di Karawang yang melayani pemberangkatan jarak jauh, yakni Stasiun Karawang dan Stasiun Cikampek.

Jalur mudik ibarat jalur rindu yang mengantarkan para pemudik melepaskan kangen kepada keluarga, kerabat, rekan, hingga kekasih saat perayaan Hari Raya Idul Fitri 1443 hijriah.

Arus tersendat memang tak terhindarkan. Sebab sudah dua tahun mudik dilarang. Namun, petugas gabungan tetap berupaya mengurai kepadatan.

Di sela mengamankan dan memperlancar "jalur rindu", ada cerita - cerita petugas yang patut diapresiasi. Kompas.com berupaya merangkum di antaranya.

1. Polisi Kawal Pasien Kanker karena Terjebak Macet 20 Kilometer.

Bripka Didin Misbahudin mengawal pasien kanker yang hendak berobat ke Jakarta, Kamis (28/4/2022) malam.

Bripka Didin yang merupakan Brigade Motor langsung melajukan motor gedenya (moge) menembus kemacetan 20 kilometer lebih dari Kalihurip hingga Tol Karawang Barat. Saat itu diketahui tengah diterapkan one way di jalur tol.

Baca juga: Cerita Polisi Bantu Pasien Kanker Terjebak Macet di Kalihurip Saat Hendak Kemoterapi

2. Polisi Membantu Pemudik Asal Bandung yang tersesat di Hutan Karawang karena mengikuti Google Map.

Firman Perdana Putra, pemudik dari Bandung yang hendak berangkat ke Bekasi tersesat setelah mengikuti petunjuk aplikasi Google Maps. Ia terjebak di Hutan Kuta Tandingan pada Jumat (29/4/2022).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Makanan Hajatan Diperiksa Usai Tewaskan 1 Orang dan Puluhan Keracunan di Cianjur

Makanan Hajatan Diperiksa Usai Tewaskan 1 Orang dan Puluhan Keracunan di Cianjur

Bandung
Uu Ruzhanul dan Dicky Candra Daftar Penjaringan Calon Wali Kota Tasikmalaya

Uu Ruzhanul dan Dicky Candra Daftar Penjaringan Calon Wali Kota Tasikmalaya

Bandung
Libur Lebaran Usai, 5 Titik PKL di Bandung Kembali Ditata

Libur Lebaran Usai, 5 Titik PKL di Bandung Kembali Ditata

Bandung
Kisah Penyintas Gempa Cianjur, Sudah 1,5 Tahun Tinggal di Rumah Terpal

Kisah Penyintas Gempa Cianjur, Sudah 1,5 Tahun Tinggal di Rumah Terpal

Bandung
Viral Video Tawuran Pelajar SMP di Cirebon, Seorang Siswa Terkapar

Viral Video Tawuran Pelajar SMP di Cirebon, Seorang Siswa Terkapar

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Bandung
2 Bulan Ratusan Korban Pergerakan Tanah di Bandung Barat Terkatung-katung Menanti Relokasi Rumah

2 Bulan Ratusan Korban Pergerakan Tanah di Bandung Barat Terkatung-katung Menanti Relokasi Rumah

Bandung
Keluarga Tahanan Tewas Minum Detergen di Cianjur Ikhlas dan Cabut Permintaan Otopsi

Keluarga Tahanan Tewas Minum Detergen di Cianjur Ikhlas dan Cabut Permintaan Otopsi

Bandung
Korban Pengeroyokan di Ciparay Bandung Kritis, Polisi: Motifnya Cemburu

Korban Pengeroyokan di Ciparay Bandung Kritis, Polisi: Motifnya Cemburu

Bandung
Ikuti Google Maps, Pengendara Mobil Terjebak di Jalan Berlumpur Bogor Semalaman

Ikuti Google Maps, Pengendara Mobil Terjebak di Jalan Berlumpur Bogor Semalaman

Bandung
Kasus Keracunan Massal di Cianjur, 1 Warga Tewas, Dinkes Uji Sampel Makanan

Kasus Keracunan Massal di Cianjur, 1 Warga Tewas, Dinkes Uji Sampel Makanan

Bandung
2 Mantan Bupati Ingin Maju Pilkada Garut lewat Jalur Perseorangan

2 Mantan Bupati Ingin Maju Pilkada Garut lewat Jalur Perseorangan

Bandung
Satpam Apotek di Bandung Duel dengan Begal, Pelaku Ditendang Langsung Kabur

Satpam Apotek di Bandung Duel dengan Begal, Pelaku Ditendang Langsung Kabur

Bandung
Fakta di Balik Tahanan Polres Cianjur Tewas Diduga Minum Cairan Deterjen di Kamar Mandi

Fakta di Balik Tahanan Polres Cianjur Tewas Diduga Minum Cairan Deterjen di Kamar Mandi

Bandung
Anggota Geng Motor 'Slotter' Bandung Bacok 2 Remaja karena Diejek

Anggota Geng Motor "Slotter" Bandung Bacok 2 Remaja karena Diejek

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com