Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Orangtua Mahasiswa SBM Somasi Rektor ITB hingga Mendikbud Terkait Turunnya Mutu Pendidikan

Kompas.com - 15/05/2022, 12:07 WIB
Agie Permadi,
Reni Susanti

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Forum Orangtua Mahasiswa Sekolah Bisnis Manajemen Institut Teknologi Bandung (SBM ITB) melayangkan surat somasi terkait mutu pendidikan SBM ITB.

Surat somasi ditujukan pada Rektor ITB Prof Reini Wirahadikusumah, Majelis Wali Amanat (MWA) ITB, hingga Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim.

"Kami mensomasi Rektor ITB, MWA ITB, dan Mendikbud agar dalam waktu 10 hari kerja sejak tanggal surat ini, menyelesaikan permasalahan yang terjadi di SBM ITB," ujar perwakilan Forum Orangtua Mahasiswa SBM ITB, Ali Nurdin, Minggu (15/5/2022).

Baca juga: CFD di Solo Membludak Usai Vakum 2 Tahun, Gibran: Kita Evaluasi

Ali juga menuntut agar orangtua bisa diterima MWA, rektor ITB, dan dekanat SBM ITB secara bersama-sama untuk mendapatkan penjelasan resmi mengenai penyelesaian masalah di SBM ITB.

Seperti diketahui, persoalan SBM ITB mencuat ke permukaan karena konflik dosen SBM dan rektor ITB terkait hak dana swakelola SBM ITB.

Alasan Somasi

Ali menyampaikan beberapa pertimbangan kenapa somasi tersebut dilayangkan. Di antaranya, sejak kasus ini mencuat di 2021, pihaknya beberapa kali menyurati MWA ITB dan rektorat meminta audiensi penyelesaian persoalan.

Namun hingga kini, tidak ada kejelasan. Orangtua tidak mengetahui tentang perkembangan kasus SBM ITB. Sedangkan mutu pendidikan anak-anaknya menurun.

Misal, tidak ada dosen tamu dari luar negeri dan dosen praktisi, tidak adanya kegiatan mentoring serta tidak ada pengembangan soft skill bagi mahasiswa yang menjalani program double degree/double exchage.

Baca juga: Orangtua Mahasiswa Beberkan Menurunnya Kualitas SBM ITB: Permasalahan Belum Selesai

Hal ini tentunya akan mempengaruhi penilaian akreditasi AACSB yang sudah diperoleh secara susah payah oleh SBM ITB.

"Padahal akreditasi AACSB menjadi salah satu alasan anak-anak kami masuk kuliah di SBM ITB. Kami tidak tahu sampai kapan penurunan kualitas mutu pendidikan di SBM akan terus terjadi," tutur dia.

Pihaknya membaca dari media mengenai Tim Transisi ITB yang terdiri dari perwakilan pihak Rektorat ITB dan SBM ITB untuk menyelesaikan permasalahan.

Namun tim ini tidak pernah menyampaikan rencana kerja dan hasil kerjanya kepada publik, sehingga orangtua tidak tahu perkembangannya.

Baca juga: Konflik Rektor-Dosen, ITB Minta Maaf kepada Orangtua dan Mahasiswa SBM ITB

Kemudian mengenai transformasi ITB yang dilaksanakan secara sentralisasi dan unifikasi seperti yang disampaikan rektor kepada Komisi X DPR RI, kenyataannyaa merugikan kepentingan mahasiswa SBM.

Sebab kebutuhan setiap fakultas/sekolah berbeda-beda atau beragam. Kebijakan sentralisasi ini pun membuat beberapa kegiatan SBM ITB menjadi terlambat atau kualitasnya menurun.

Bahkan ada kegiatan di luar negeri yang batal diikuti SBM ITB, karena rantai birokrasi yang tidak fleksibel akibat sentralisasi.

"Menurut hemat kami, kebijakan sentralisasi dan unifikasi justru melanggar amanat MWA ITB tentang Tri Dharma dan Otonomi Pengelolaan ITB Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum, yang menegaskan ITB harus mencerminkan semangat entrepreneurial uniersity sehingga harus fleksibel dan responsif dengan kualitas layanan yang bermutu tinggi," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Bandung
Rumah Rusak akibat Puting Beliung di Bandung Bertambah Jadi 65

Rumah Rusak akibat Puting Beliung di Bandung Bertambah Jadi 65

Bandung
Derita Penyintas Gempa Cianjur, Melahirkan di Tenda Darurat karena Tak Ada Uang

Derita Penyintas Gempa Cianjur, Melahirkan di Tenda Darurat karena Tak Ada Uang

Bandung
3 Pria Peminum Miras Tertabrak Kereta Api di Bandung, 1 Tewas

3 Pria Peminum Miras Tertabrak Kereta Api di Bandung, 1 Tewas

Bandung
Video Viral Ratusan Warga Geruduk Maling Motor di Balaidesa Setupatok Cirebon

Video Viral Ratusan Warga Geruduk Maling Motor di Balaidesa Setupatok Cirebon

Bandung
Diguyur Hujan, Tebing Setinggi 120 Meter Longsor Memutus Jalan di Bandung Barat

Diguyur Hujan, Tebing Setinggi 120 Meter Longsor Memutus Jalan di Bandung Barat

Bandung
Pj Bupati Bandung Barat Diperiksa Terkait Kasus Korupsi Pasar Cigasong Majalengka

Pj Bupati Bandung Barat Diperiksa Terkait Kasus Korupsi Pasar Cigasong Majalengka

Bandung
Cerita ODGJ di Indramayu, Dicerai Suami, Diperkosa Tetangga hingga Hamil

Cerita ODGJ di Indramayu, Dicerai Suami, Diperkosa Tetangga hingga Hamil

Bandung
Praktik Kawin Kontrak di Cianjur, Tarifnya Capai Rp 100 Juta, Targetnya Wisatawan Asal Timur Tengah

Praktik Kawin Kontrak di Cianjur, Tarifnya Capai Rp 100 Juta, Targetnya Wisatawan Asal Timur Tengah

Bandung
2 Anak Meninggal karena DBD di Karawang Selama Januari-April 2024

2 Anak Meninggal karena DBD di Karawang Selama Januari-April 2024

Bandung
BNPB: 2023 Terjadi 5.400 Bencana, Naik 52 Persen

BNPB: 2023 Terjadi 5.400 Bencana, Naik 52 Persen

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Bandung
3 ABK di Cirebon Tewas, Diduga Keracunan Usai Telan dan Hirup Solar

3 ABK di Cirebon Tewas, Diduga Keracunan Usai Telan dan Hirup Solar

Bandung
Istri yang Dibakar Suami Akhirnya Tewas, Luka Bakar 89 Persen

Istri yang Dibakar Suami Akhirnya Tewas, Luka Bakar 89 Persen

Bandung
Korslet, Sebuah Rumah di Cirebon Terbakar, Balita Nyaris Celaka

Korslet, Sebuah Rumah di Cirebon Terbakar, Balita Nyaris Celaka

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com