Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER JAWA BARAT] Gary Iskak Ditangkap karena Kasus Narkoba | Motif Pria yang Mengaku Bawa Bom di Majalengka

Kompas.com - 25/05/2022, 05:52 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Aktor Gary Iskak dan empat kawannya ditangkap polisi lantaran kasus narkoba.

Gary diciduk di kawasan Bandung, Jawa Barat (Jabar), Senin (23/5/2022).

Berita lainnya, pihak Kepolisian Resor (Polres) Majalengka mengamankan seorang pria berinisial D (32) yang sempat mengaku membawa bom di salah satu bank di Majalengka.

Berdasarkan pemeriksaan, pelaku berbuat hal itu karena terlilit utang yang sudah jatuh tempo.

Berikut berita-berita yang populer di sub-rubrik Bandung, Selasa (24/5/2022).

1. Gary Iskak ditangkap, polisi temukan sabu sisa dan alat isap

Gary Iskak ketika ditemui di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan. Gary Iskak kembali ditangkap polisi karena narkoba. Ia ditangkap di Bandung dan hasil tes urinenya positif sabu-sabu. 

Wartakotalive.com/Arie Puji Waluyo Gary Iskak ketika ditemui di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan. Gary Iskak kembali ditangkap polisi karena narkoba. Ia ditangkap di Bandung dan hasil tes urinenya positif sabu-sabu.

Gary ditangkap aparat kepolisian pada Senin di kawasan Bandung. Aktor tersebut diamankan beserta empat temannya.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Kepolisian Daerah (Polda) Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo mengatakan, polisi menemukan sabu sisa pakai beserta alat isapnya saat menangkap Gary.

Selain itu, berdasarkan hasil tes urine, Gary positif mengonsumsi narkotika.

"Ada bong, ada alat isap, ada korek, kemudian ada sisa penggunaan," ujarnya, Selasa.

Saat ini, Garry dan keempat kawannya masih diperiksa terkait kepemilikan narkoba.

Baca selengkapnya: Gary Iskak Ditangkap Bersama 4 Rekannya karena Kasus Narkoba, Bukan Kali Pertama

2. Pria yang mengaku bawa bom di bank Majalengka ternyata terlilit utang

Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi saat bertanya kepada pelaku teror bom di Majalengka, Jawa Barat, Selasa (24/5/2022). ANTARA/Ho Humas Polres Majalengka Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi saat bertanya kepada pelaku teror bom di Majalengka, Jawa Barat, Selasa (24/5/2022).

Polisi mengungkap motif D, pria yang sempat bikin geger karena mengaku bawa bom di sebuah bank di Majalengka.

Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi menuturkan, pelaku melakukan teror itu karena terlilit utang yang sudah jatuh tempo.

"Pelaku diketahui memiliki utang Rp 20 juta yang ditagih setiap hari, karena putus asa, pelaku datang ke bank dan mengancam akan meledakkan bom yang diakuinya ada di dalam tubuhnya," ucapnya, Selasa.

Terkait benda yang disebut bom, Edwin menjelaskan bahwa benda yang dibawa D merupakan mainan.

Selain itu, Edwin memastikan bahwa pelaku tidak mengidap gangguan jiwa. Saat ini, D sudah diamankan di Mapolres Majalengka untuk dimintai keterangan lebih lanjut.

Baca selengkapnya: Terlilit Utang, Motif Pria yang Mengaku Bawa Bom untuk Teror Bank di Majalengka

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca di Bandung Hari Ini, 6 Desember 2023: Berawan hingga Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca di Bandung Hari Ini, 6 Desember 2023: Berawan hingga Hujan Sedang

Bandung
Angkot Terjebak Arus Banjir di Cimahi, Penumpangnya Selamatkan Diri Naik ke Atap

Angkot Terjebak Arus Banjir di Cimahi, Penumpangnya Selamatkan Diri Naik ke Atap

Bandung
Detik-detik Angkot Terseret Arus saat Berusaha Terobos Banjir Cimahi

Detik-detik Angkot Terseret Arus saat Berusaha Terobos Banjir Cimahi

Bandung
Nyamar Jadi Ojol, Polisi Cirebon Sergap Residivis Narkoba

Nyamar Jadi Ojol, Polisi Cirebon Sergap Residivis Narkoba

Bandung
Bayar Rp 30 Juta Per Orang untuk Umrah, Puluhan Warga Garut Malah Diajak ke Jakarta

Bayar Rp 30 Juta Per Orang untuk Umrah, Puluhan Warga Garut Malah Diajak ke Jakarta

Bandung
Kasus Mahasiswa Bunuh Pacarnya di Tasikmalaya, Korban Ternyata Hamil 3 Bulan

Kasus Mahasiswa Bunuh Pacarnya di Tasikmalaya, Korban Ternyata Hamil 3 Bulan

Bandung
Pasca-longsor, Jalur Kereta di Cirebon Bisa Dilalui dengan Kecepatan Terbatas

Pasca-longsor, Jalur Kereta di Cirebon Bisa Dilalui dengan Kecepatan Terbatas

Bandung
Istri Ganjar Silaturahmi ke Nahdliyin Ciamis: Di Tangan Perempuan, Nasib Indonesia Ditentukan

Istri Ganjar Silaturahmi ke Nahdliyin Ciamis: Di Tangan Perempuan, Nasib Indonesia Ditentukan

Bandung
Libur Nataru, Penumpang Bandara Kertajati Diprediksi Naik 30 Persen

Libur Nataru, Penumpang Bandara Kertajati Diprediksi Naik 30 Persen

Bandung
Antisipasi Petugas KPPS Kelelahan Saat Pemilu, Dinkes Ciamis Siapkan Tim Kesehatan Keliling

Antisipasi Petugas KPPS Kelelahan Saat Pemilu, Dinkes Ciamis Siapkan Tim Kesehatan Keliling

Bandung
Dinsos Bandung Bantah Ada Pungli dalam Evakuasi 13 ODGJ dari Panti di Jateng

Dinsos Bandung Bantah Ada Pungli dalam Evakuasi 13 ODGJ dari Panti di Jateng

Bandung
3 Polisi di Bandung Dipecat, Jadi Pengedar Narkoba dan Ada yang Bolos Kerja 7 Tahun

3 Polisi di Bandung Dipecat, Jadi Pengedar Narkoba dan Ada yang Bolos Kerja 7 Tahun

Bandung
Bicara di Hadapan Kader Nasdem Karawang, Anies Bicara Ketimpangan dan Damai Semu

Bicara di Hadapan Kader Nasdem Karawang, Anies Bicara Ketimpangan dan Damai Semu

Bandung
Prakiraan Cuaca di Bandung Hari Ini, 5 Desember 2023: Berawan hingga Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca di Bandung Hari Ini, 5 Desember 2023: Berawan hingga Hujan Ringan

Bandung
Petugas Amankan Pria yang Berjalan di Jalur Kereta Cepat Whoosh

Petugas Amankan Pria yang Berjalan di Jalur Kereta Cepat Whoosh

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com