Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tidur Panjang Eril di Sungai Aare...

Kompas.com - 04/06/2022, 07:00 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Ribuan jemaah di berbagai masjid di Kota Bandung menggelar shalat gaib untuk putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtaz (Eril) pada Jumat (3/6/2022).

Eril dinyatakan meninggal oleh keluarganya setelah terseret arus Sungai Aare, Bern Swis pada Kamis (26/5/2022).

Di Masjid Raya Bandung, shalat gaib dihadiri 5.000 jemaah. Tak hanya di Masjid Raya Bandung, shalat gaib juga dilaksanakan di masjid besar lainnya hingga di masjid yang berada di gang kecil.

Sementara di lingkungan Pemkot Bandung, rangkaian doa bersama dilaksanakan di Masjid Al Ukhuwah pada Jumaat pukul 16.00 WIB.

Baca juga: Pesan Haru Ridwan Kamil Lepas Kepergian Eril: Aku Titipkan Jasad Anak Kami Kepadamu

Rencana kuliah S2

Eril berada di Swiss dalam rangka mencari beasiswa untuk kuliahnya S2. Ia berada di Swiss bersama sang ibu, Atalia Praratya dan adiknya, Camillia Laetitia Azzahra.

Sementara sang ayah, Ridwan Kamil sedang melakukan perjalanan dinas di Inggris bersama delegasi Pemprov Jawa Barat.

Di hari kejadian, Kamis (26/5/2022) siang, Eril berenang bersama adik perempuannya bersama seorang kerabat yang sudah cukup lama tinggal di Swiss.

Sebelum masuk ke sungai, Eril memastikan titik lokasi aman. Sementara sang ibu berada di darat.

Baca juga: 3 Foto Mengharukan Salam Perpisahan Ridwan Kamil dengan Eril di Sungai Aare

Saat berenang, Emil berada di posisi belakang untuk memastikan adik dan kerabatnya aman.

Kamis siang sekitar pukul 11.24 waktu setempat, Eril berteriak minta tolong karena terseret arus sungai.

Saat itu sang adik dan kerabatnya yang ikut berenang sudang sampai di daratan. Teriakan tersebut didengar oleh warga yang kemudian dilporkan ke polisi setempat.

Tak menunggu lama, petugas keamanan tiba di lokasi dan langsung melakukan pencarian.

Sementara itu menurut media asing Aljazeera yang tayang pada 27 Mei 2022, disebutkan dua perempuan yang diketahui sebagai adik dan kerabatnya juga terjebak dan kesulitan berenang.

Namun mereka berdua berhasil diselamatkan oleh perenang lain.

Baca juga: Lebih dari Sepekan Pantau Pencarian Eril, Ridwan Kamil dan Keluarga Tiba di Bandung

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com