BANDUNG, KOMPAS.com - Pemakaman putra Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz, akan dilakukan pada hari ini, Senin (13/6/2022).
Jenazah almarhum Emmeril, atau yang akrab disapa Eril, akan dimakamkan di Kampung Geger Beas, Desa Cimaung, Kecamatan Cimaung, di lingkungan Islamic Center Baitul Ridwan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
Sesuai rencana, almarhum Eril akan dimakamkan pada pukul 09.00 WIB.
Kompas.com akan menayangkan secara langsung prosesi pemakaman, mulai dari rumah dinas Ridwan Kamil di Gedung Pakuan Kota Bandung hingga ke tempat peristirahatan terakhir Eril di Cimaung.
Simak prosesi pemakaman dengan klik di sini.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.