Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasus DBD di Ciamis Jabar Melonjak, 4 Warga Meninggal

Kompas.com - 23/06/2022, 07:45 WIB
Reni Susanti

Editor

CIAMIS, KOMPAS.com - Jumlah kasus demam berdarah dengue (DBD) di Ciamis, Jawa Barat, melonjak. Bahkan peningkatan kasus hingga Juni 2022 sudah mendekati angka kasus di 2022 selama setahun.

Catatan Dinas Kesehatan Ciamis, hingga Rabu (22/6/2022), ada 447 warga Ciamis yang dirawat akibat terjangkit DBD. Empat orang di antaranya meninggal.

Angka ini melonjak drastis. Sebab selama 2021 total kasus DBD sebesar 471 orang, tiga meninggal dunia.

“Sementara tahun 2022 ini sampai Rabu (2/6) total kasus DBD di Ciamis sudah mencapai 447. Diantaranya 4 orang meninggal dunia,” ujar Kadinkes Ciamis, Yoyo, didampingi Ketua Kelompok Kerja Substansi (KKS) Penyakit Menular Bidang P2P Dinkes Ciamis, Depi Nuryadin, dikutip dari Tribun Jabar, Rabu (22/6/2022).

Baca juga: Ketahui Cara Mencegah DBD dengan 3M Plus, Apa Saja?

Perinciannya, pada Januari ada 127 kasus (3 orang meninggal), Februari 86 kasus, Maret 41 kasus, April 60 kasus, Mei 72 kasus (seorang meninggal), dan Juni 61 kasus.

Kasus terbanyak di wilayah kerja Puskesmas Ciamis Kota (84 kasus). Sisanya di Handapherang (41 kasus), Baregbeg ( 39), Imbanagara (37), Cikoneng (35), Panjalu (26), Sadananya (21), Sindangkasih (17), Cijeungjing (17), Lumbung (13) dan Cipaku (12 kasus).

Bila dibagi berdasarkan jenis kelamin, ada 201 kasus pasien laki-laki (seorang meninggal) dan perempuan 246 kasus (3 orang meninggal).

Kalau dirinci berdasarkan kelompok usia, terbanyak yang terjangkit DBD adalah kelompok usia 15-44 tahun (216 kasus).

Perinciannya, kelompok usia di bawah 1 tahun (bayi) 15 kasus, usia balita (1-4 tahun ) sebanyak 25 kasus (seorang meninggal), kelompok usia 5-14 tahun sebanyak 83 kasus (seorang meninggal), kelompok usia 15-44 tahun sebanyak 216 kasus dan kelompok usia di atas 44 tahun sebanyak 105 kasus (2 orang meninggal dunia).

Baca juga: Polisi Prihatin, Tujuan Geng Motor Tasikmalaya ke Ciamis Hanya untuk Cari Korban

Sepanjang tahun 2021, saat puncak-puncaknya kasus Covid-19, di Ciamis angka kasus DBD hanya 471.

Perinciannya, pada Januari (11), Februari (5), Maret (6), April (7), Mei (24 kasus, seorang meninggal), Juni (29), Juli (18), Agustus (14), September (39), Oktobr (52), November (116 kasus, seorang meninggal) dan Desember (150 kasus, seorang meninggal).

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul 4 Warga Ciamis Meninggal Akibat DBD, Jumlah Kasus Semester Pertama 2022 Hampir Sama Total Kasus 2021

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polisi Pulangkan Bonek yang Nekat Datang ke Bandung Jelang Persib Vs Persebaya

Polisi Pulangkan Bonek yang Nekat Datang ke Bandung Jelang Persib Vs Persebaya

Bandung
Ijal Bunuh Didi dan Butuh 3 Jam untuk Cor Jasad Korban di Dalam Rumah di Bandung Barat

Ijal Bunuh Didi dan Butuh 3 Jam untuk Cor Jasad Korban di Dalam Rumah di Bandung Barat

Bandung
Usai Kasus Pungli di Masjid Al Jabbar, Pengelola Pasang Spanduk dan Baliho Imbauan

Usai Kasus Pungli di Masjid Al Jabbar, Pengelola Pasang Spanduk dan Baliho Imbauan

Bandung
Bonek Dilarang Hadiri Pertandingan Persib Vs Persebaya, Polisi Berjaga di Perbatasan Kota Bandung

Bonek Dilarang Hadiri Pertandingan Persib Vs Persebaya, Polisi Berjaga di Perbatasan Kota Bandung

Bandung
Kementan Bakal Beri 5.000 Pompa untuk Produksi Padi Jabar

Kementan Bakal Beri 5.000 Pompa untuk Produksi Padi Jabar

Bandung
Polisi Buru Pelaku Lain dalam Perselisihan 2 Ormas di Bandung yang Tewaskan 1 Orang

Polisi Buru Pelaku Lain dalam Perselisihan 2 Ormas di Bandung yang Tewaskan 1 Orang

Bandung
Polisi Tetapkan 1 Tersangka Kasus Bentrok 2 Ormas di Bandung yang Tewaskan 1 Orang

Polisi Tetapkan 1 Tersangka Kasus Bentrok 2 Ormas di Bandung yang Tewaskan 1 Orang

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Bandung
Anggota Ormas 'Ngamuk' dan Rusak Rumah di Subang, 19 Orang Jadi Tersangka

Anggota Ormas "Ngamuk" dan Rusak Rumah di Subang, 19 Orang Jadi Tersangka

Bandung
Aktivitas Gunung Anak Krakatau Turun, Status Turun Menjadi Waspada

Aktivitas Gunung Anak Krakatau Turun, Status Turun Menjadi Waspada

Bandung
Kronologi 2 Ormas di Bandung Bentrok hingga 1 Orang Tewas, Berawal dari Tersenggol

Kronologi 2 Ormas di Bandung Bentrok hingga 1 Orang Tewas, Berawal dari Tersenggol

Bandung
Kayla Meninggal Usai Lari 7 Putaran 12 Menit Saat Seleksi Paskibraka

Kayla Meninggal Usai Lari 7 Putaran 12 Menit Saat Seleksi Paskibraka

Bandung
Siswi SMA di Sukabumi Meninggal Saat Ikut Seleksi Paskibraka, Ini Kronologinya

Siswi SMA di Sukabumi Meninggal Saat Ikut Seleksi Paskibraka, Ini Kronologinya

Bandung
2 Ormas Bentrok di Bandung, Polisi Belum Tetapkan Tersangka

2 Ormas Bentrok di Bandung, Polisi Belum Tetapkan Tersangka

Bandung
Persib vs Persebaya Besok, Polisi Larang Bonek Datang ke Bandung

Persib vs Persebaya Besok, Polisi Larang Bonek Datang ke Bandung

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com