PANGANDARAN, KOMPAS.com - Seorang pelajar yang hilang terseret arus di Pantai Legok Jawa, Kecamatan Cimerak, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, ditemukan oleh tim SAR gabungan, Sabtu (9/7/2022) pagi.
Korban bernama Sahrul (13) hilang terseret arus saat berenang bersama teman-temannya di sekitar tempat pelelangan ikan Legok Jawa, Kamis (7/7/2022).
"Ditemukan pukul 08.10 WIB," kata Kepala Unit Siaga SAR Pangandaran, Edwin Purnama melalui keterangan tertulis yang diterima wartawan, Sabtu.
Edwin menyampaikan, korban ditemukan tim SAR sejauh 3,2 kilometer dari lokasi awal korban hilang terseret arus. Korban saat ini sudah dievakuasi ke Puskesmas Legok Jawa.
"Nanti diserahterimakan ke pihak keluarga korban," jelasnya.
Menyusul telah ditemukannya korban yang hilang, operasi SAR di Pantai Legok Jawa telah selesai.
Sebelumnya, sejumlah pelajar terseret arus saat berenang di TPI Legok Jawa, Pantai Madasari, Kecamatan Cimerak, Kabupaten Pangandaran, Kamis (7/7/2022) pagi.
Akibat kejadian ini sebanyak tiga pelajar meninggal dunia. Dengan ditemukannya Sahrul, artinya ada empat korban meninggal.
Baca juga: 3 Pelajar Putri Tasikmalaya yang Tewas Tenggelam di Pangandaran Dikenal Paling Aktif di Masjid
Tiga pelajar yang meninggal dunia sebelumnya atas nama Sayati Rangga Dzulhijah (14), Nizma Sabilla (14) dan Salfa Febrianti Bintang (14) dan 1 pelajar dalam pencarian atas nama Sahrul (13). Para pelajar ini merupakan warga Cibangun Karya, Desa Ciherang Kecamatan Cibeureum, Kota Tasikmalaya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.