KABUPATEN BOGOR, KOMPAS.com - Banjir karena luapan sungai melanda empat kampung di wilayah Sukaraja, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, sejak Sabtu (27/8/2022) hingga Minggu (28/8/2022).
Akibat kejadian itu, fasilitas umum dan rumah warga mengalami kerusakan.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat melaporkan, jumlah warga yang terdampak mencapai 261 keluarga atau 936 jiwa. Belasan orang mengungsi karena rumahnya terendam.
"Iya empat kampung di tiga desa Kecamatan Sukaraja dan sampai saat ini masih dilakukan penanganan," kata Staf Kedaruratan dan Logistik (Ratik) BPBD Kabupaten Bogor, Jalaludin saat dimintai konfirmasi, Minggu.
Baca juga: Jalur Alternatif Puncak Bogor Tertutup Longsor, Akses Jalan Warga Terhambat
Empat kampung di Kecamatan Sukaraja yang dilanda banjir, yakni Babakan Kaum Desa Sukaraja, Cijulang Desa Cadasngampar. Kemudian Kampung Poncol dan Rawa Kalong di Desa Cimandala.
Menurut dia, ketinggian air rata-rata mencapai 30 sampai 40 sentimeter menggenangi empat kampung tersebut.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun 259 unit rumah terdampak genangan banjir.
Di samping itu, pihaknya juga mencatat sejumlah kerusakan fasilitas umum (fasum) akibat banjir tersebut. Fasum itu meliputi tempat ibadah, fasum sosial serta jembatan.
"Tiga tempat ibadah, satu jembatan penghubung Kampung Babakan Kaum Desa Sukaraja dengan Kampung Cijulang Desa Cadasngampar terputus dan satu unit kontrakan juga rusak," ungkapnya.
Baca juga: Tabrak Truk Pengangkut Pakan Ayam, Mobil Porsche Ludes Terbakar di Tol Jagorawi Arah Puncak Bogor
Jalan mengatakan, banjir dipicu curah hujan dengan intensitas tinggi yang cukup mengguyur wilayah tersebut. Sehingga membuat debit air sungai meluap.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.