Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Jam Pencarian, Ayah dan Anak Korban Bencana Longsor di Sukabumi Berhasil Dievakuasi

Kompas.com - 23/10/2022, 15:16 WIB
Michael Hangga Wismabrata

Editor

KOMPAS.com - Upaya evakuasi korban longsor, Muhamad Rafka Fauzi (19), warga Kampung Cibunar II Lepa, RT 19/RW 05, Desa/Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Minggu (23/10/2022), berlangsung dramatis.

Tim penyelamat gabungan membutuhkan waktu sekitar tujuh jam untuk mengevakuasi korban yang tertimpa material tembok fondasi dengan tinggi kurang lebih 7 meter, lebar lebar 4 meter, dan panjang 7 meter.

"Kesulitannya kondisi korban akibat terimpit oleh tembok penahan tanah (TPT) dan bebatuan sehingga tim menghacurkan bebatuan dan tembok dari beton," kata Medi Abdul Hakim, Sub Koordinator Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi, dilansir dari TribunJabar.com, Minggu.

Baca juga: Longsor Timbun Ayah dan Anak di Sukabumi, 1 Tewas dan 1 Patah Kaki

Kondisi meninggal

Korban akhirnya berhasil dievakuasi pada pukul 07.00 Wib. Namun, Kapolsek Kadudampit Ipda Awan Kurniawan menjelaskan, korban kondisinya sudah meninggal.

Korban pun langsung dievakusi ke RSUD Sekarwangi untuk pengecekan medis.

"Korban ditemukan kondisinya sudah meninggal dunia dan langsung dievakusi ke rumah sakit. Saat ini korban sudah disalatkan dan langsung akan dikuburkan," ujar Awan.

Baca juga: Tak Ada Kasus Gagal Ginjal Misterius di Sukabumi, Nakes Dilarang Beri Parasetamol Sirup


Sang ayah selamat

Bencana longsor itu terjadi pada pada pukul 00.30 WIB. Longsor terjadi usai daerah itu diguyur hujan deras.

"Longsornya menimpa rumah rumah warga yang sedang tidur sehingga dua orang penghuni rumah jadi korban tertimbun longsor," ujarnya.

Saat longsor, ada suara yang meminta tolong kepada warga karena sebelumnya warga mendengar adanya suara gemuruh.

"Setelah dipastikan ternyata Yayan (48) dan Muhamad Rafka Fauzi (19) tertimbun longsor. Mereka bapak dan anak," ucapnya.

Sementara sang ayah berhasil dievakuasi pada pukul 01.00 WIB. Kondisinya selamat,namun mengalami luka patah pulang.

Proses evakuasi kedua korban melibatkan personel BPBD Kabupaten Sukabumi, Polsek Kadudampit, Koramil Cisaat, PMI Kabupaten Sukabumi, Sehati Gerak Bersama, Pemerintah Desa Kadudampit, dan masyarakat setempat.

(Penulis : Kontributor Sukabumi, Budiyanto | Editor : Dita Angga Rusiana) 

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul: Korban Kedua Longsor Tengah Malam di Kadudampit Sukabumi Ditemukan Setelah 7 Jam Pencarian

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Remaja asal Cikancung Bandung Hilang 2 Pekan, Diduga Dibawa Pria Kenalannya di Facebook

Remaja asal Cikancung Bandung Hilang 2 Pekan, Diduga Dibawa Pria Kenalannya di Facebook

Bandung
7 Korban Longsor Bandung Barat Ditemukan, Tim SAR Fokus Cari 3 Korban Lainnya

7 Korban Longsor Bandung Barat Ditemukan, Tim SAR Fokus Cari 3 Korban Lainnya

Bandung
6 Ruang SPA di Dago Bandung Ludes Terbakar, Petugas Sempat Kesulitan Padamkan Api

6 Ruang SPA di Dago Bandung Ludes Terbakar, Petugas Sempat Kesulitan Padamkan Api

Bandung
Uji Coba 'Contraflow' Dilakukan di Tol Cipali Km 153-157 untuk Kelancaran Arus Mudik

Uji Coba "Contraflow" Dilakukan di Tol Cipali Km 153-157 untuk Kelancaran Arus Mudik

Bandung
Skema Ganjil Genap, 'One Way' dan 'Contraflow' Disiapkan di Puncak Bogor Selama Libur Panjang Paskah

Skema Ganjil Genap, "One Way" dan "Contraflow" Disiapkan di Puncak Bogor Selama Libur Panjang Paskah

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Bandung
Cek Jalur Mudik Lebaran, Ada Jalan Bergelombang dan Minim PJU di Cianjur

Cek Jalur Mudik Lebaran, Ada Jalan Bergelombang dan Minim PJU di Cianjur

Bandung
Penutupan Pendakian Gunung Gede Pangrangro Diperpanjang

Penutupan Pendakian Gunung Gede Pangrangro Diperpanjang

Bandung
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jawa Barat, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jawa Barat, 29 Maret 2024

Bandung
Sosok Wanita Penyimpan Puluhan Senjata Api Ilegal di Bandung...

Sosok Wanita Penyimpan Puluhan Senjata Api Ilegal di Bandung...

Bandung
Warga Keluhkan Air dari SPAM Gedebage Bandung Keruh

Warga Keluhkan Air dari SPAM Gedebage Bandung Keruh

Bandung
Pembunuhan Penjual Madu di Serang Banten Direncanakan, Pelaku Nyamar Jadi Pembeli

Pembunuhan Penjual Madu di Serang Banten Direncanakan, Pelaku Nyamar Jadi Pembeli

Bandung
Catat, 8 Titik Putaran Balik di Karawang yang Tetap Buka Saat Mudik 2024

Catat, 8 Titik Putaran Balik di Karawang yang Tetap Buka Saat Mudik 2024

Bandung
Deretan Toko dan Bank di Jalan Tasikmalaya-Garut Kebakaran, Bermula Api dari Kios Bakso

Deretan Toko dan Bank di Jalan Tasikmalaya-Garut Kebakaran, Bermula Api dari Kios Bakso

Bandung
Banding Panji Gumilang terhadap Ridwan Kamil Ditolak Pengadilan Tinggi Bandung

Banding Panji Gumilang terhadap Ridwan Kamil Ditolak Pengadilan Tinggi Bandung

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com