Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Datang, Pasar Baleendah Bandung Mendadak Bersih dari Sampah

Kompas.com - 05/03/2023, 14:38 WIB
M. Elgana Mubarokah,
Khairina

Tim Redaksi

 

BANDUNG, KOMPAS.com - Sampah di Pasar Baleendah, Kabupaten Bandung mendadak bersih jelan kunjungan kerja Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo, pada Minggu (5/3/2023).

Pantauan Kompas.com sampah Baleendah terlihat rapi. Tempat Pembuangan Sementara (TPS) di sekitaran pasar pun tidak terlihat gunung sampah.

Padahal, beberapa waktu sebelumnya, sampah di Pasar Baleendah kerap menjadi masalah, baik untuk pedagang maupun untuk para pembeli.

Baca juga: Jelang Kedatangan Jokowi, Pedagang Pasar Baleendah Bandung: Jalan Diaspal, Biasanya Becek

Jelang dikunjungi Presiden Jokowi, gunung sampah, hingga sampah pasar yang berserakan tidak nampak.

Sejak pagi tadi, sampah yang biasa bertumpuk di pinggir jalan terlihat sudah berada di dalam bak truk sampah.

Tak sampai di situ, beberapa alat berat yang biasa digunakan untuk membersihkan sampah pun nampak siaga di sekitaran belakang Pasar Baleendah.

Sumarni (46) pembeli sekaligus warga sekitar Pasar Baleendah mengatakan, pembersihan sampah tersebut baiknya rutin dilakukan, lantaran gundukan sampah Baleendah kerap mengganggu kenyamanan.

"Alhamdulillah dibersihin. Jadi enakeun, bersih lah. Lagian kan emang udah seharusnya dibersihin kan. Jadi yang beli teh betah," katanya, ditemui Minggu (5/3/2023).

Baca juga: MC Kondang Solo Muhammad Taufik Widodo Meninggal, Pandu Acara Semua Anak Jokowi

Sampah di pasar tersebut, lanjut dia jarang sekali dilakukan pengangkutan. Tak aneh jika di TPS kerap terjadi penumpukan.

"Sebelumnya jarang diangkut sampah di situ teh. Jadi we kan numpuk-numpuk terus. Ditambah baunya enggak enak," terang dia.

Ia menginginkan, pembersihan itu bisa terus dilakukan secara berkala. Sehingga para pengunjung pasar nyaman.

"Kalau udah dibersihin mah kan jadi enakeun. Ya harusnya mah jangan pas ada Jokowi aja di bersihinnya. Hari-hari biasa juga harus terus dibersihkan," terangnya.

Senada dengan Sumarni, Andi (38) pedagang ayam mengaku bersyukur beberapa area pasar lainnya dibetulkan. Salah satunya adalah jalan yang berlubang.

"Alhamdulillah jalan yang lubang juga udah diperbaiki pas mau dateng Jokowi," kata Andi

Andi berharap adanya Jokowi ke pasar Baleendah bisa memberikan bantuan ke para pedagang. Bantuan tersebut bisa digunakan untuk kelanjutan usaha pedagang.

"Ya semoga para pedagang diberi bantuan buat usaha. Jadi kita bisa menambah kembali usaha kita," tuturnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Bandung
Rumah Rusak akibat Puting Beliung di Bandung Bertambah Jadi 65

Rumah Rusak akibat Puting Beliung di Bandung Bertambah Jadi 65

Bandung
Derita Penyintas Gempa Cianjur, Melahirkan di Tenda Darurat karena Tak Ada Uang

Derita Penyintas Gempa Cianjur, Melahirkan di Tenda Darurat karena Tak Ada Uang

Bandung
3 Pria Peminum Miras Tertabrak Kereta Api di Bandung, 1 Tewas

3 Pria Peminum Miras Tertabrak Kereta Api di Bandung, 1 Tewas

Bandung
Video Viral Ratusan Warga Geruduk Maling Motor di Balaidesa Setupatok Cirebon

Video Viral Ratusan Warga Geruduk Maling Motor di Balaidesa Setupatok Cirebon

Bandung
Diguyur Hujan, Tebing Setinggi 120 Meter Longsor Memutus Jalan di Bandung Barat

Diguyur Hujan, Tebing Setinggi 120 Meter Longsor Memutus Jalan di Bandung Barat

Bandung
Pj Bupati Bandung Barat Diperiksa Terkait Kasus Korupsi Pasar Cigasong Majalengka

Pj Bupati Bandung Barat Diperiksa Terkait Kasus Korupsi Pasar Cigasong Majalengka

Bandung
Cerita ODGJ di Indramayu, Dicerai Suami, Diperkosa Tetangga hingga Hamil

Cerita ODGJ di Indramayu, Dicerai Suami, Diperkosa Tetangga hingga Hamil

Bandung
Praktik Kawin Kontrak di Cianjur, Tarifnya Capai Rp 100 Juta, Targetnya Wisatawan Asal Timur Tengah

Praktik Kawin Kontrak di Cianjur, Tarifnya Capai Rp 100 Juta, Targetnya Wisatawan Asal Timur Tengah

Bandung
2 Anak Meninggal karena DBD di Karawang Selama Januari-April 2024

2 Anak Meninggal karena DBD di Karawang Selama Januari-April 2024

Bandung
BNPB: 2023 Terjadi 5.400 Bencana, Naik 52 Persen

BNPB: 2023 Terjadi 5.400 Bencana, Naik 52 Persen

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Bandung
3 ABK di Cirebon Tewas, Diduga Keracunan Usai Telan dan Hirup Solar

3 ABK di Cirebon Tewas, Diduga Keracunan Usai Telan dan Hirup Solar

Bandung
Istri yang Dibakar Suami Akhirnya Tewas, Luka Bakar 89 Persen

Istri yang Dibakar Suami Akhirnya Tewas, Luka Bakar 89 Persen

Bandung
Korslet, Sebuah Rumah di Cirebon Terbakar, Balita Nyaris Celaka

Korslet, Sebuah Rumah di Cirebon Terbakar, Balita Nyaris Celaka

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com