Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasir Pura-pura Pingsan, Aksi Perampokan Alfamart di Bogor Gagal

Kompas.com - 26/10/2022, 20:46 WIB
Afdhalul Ikhsan,
Reni Susanti

Tim Redaksi

KABUPATEN BOGOR, KOMPAS.com - Aksi perampokan terjadi di sebuah minimarket Alfamart di daerah Kalong Liud, Kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (26/10/2022) malam.

Aksi perampokan itu digagalkan karyawan Alfamart setelah berpura-pura pingsan.

"Aksi pelaku berinisial MH (31) digagalkan usai diketahui hendak merampok Alfamart tersebut," kata Kapolsek Nanggung AKP Achmad Budi Santoso melalui keterangan, Rabu (26/10/2022).

Baca juga: Aksi Kejar-kejaran Warga dan Rampok Nasabah Bank di Purwokerto, 1 Tertangkap, 1 Kabur

Budi mengatakan, peristiwa itu bermula saat pelaku datang sekitar pukul 20.00 WIB. Saat itu, pelaku awalnya membeli minuman lalu pergi keluar dari Alfamart.

Setelah 30 menit kemudian, pelaku kembali masuk untuk membeli minuman dan menanyakan ketersediaan satu dus mi instan kepada kasir.

Seorang kasir bernama Yadi kemudian melakukan pengecekan di dalam gudang. Saat Yadi memeriksa ketersediaan mi di gudang itu, pelaku mengikuti dari belakang dan langsung mencekiknya hingga tak berdaya. Yadi kemudian diseret ke dalam toilet Alfamart.

"Pada saat di dalam toilet itu terjadi pemukulan hingga korban Yadi ini berpura-pura pingsan habis dipukul pelaku ini," ujarnya.

Setelah itu, pelaku mengikat Yadi dengan tali rafia dan melakban wajahnya di dalam toilet tersebut. Pelaku mencoba mencari kunci brankas di saku celana Yadi. Namun, kunci itu tidak ditemukan.

Setelah berhasil melumpuhkan Yadi, pelaku berniat hendak melumpuhkan kasir lainnya. Pelaku kemudian keluar dari gudang lalu berpura-pura menanyakan ke kasir lainnya bernama Ema.

"Mbak ko lama si bapaknya (Yadi) ambil mi," ucap Budi menirukan perkataan itu.

Baca juga: Kronologi Anak Rampok dan Cekik Orangtuanya Sendiri di Bandung Barat, Pelaku Butuh Uang dan Sebut Korban Pelit

Karyawati Ema ini, kata Budi, mencoba memanggil Yadi untuk segera keluar membawa mi instan tersebut.

Yadi yang tadi pura-pura pingsan langsung keluar dari pintu toilet. Pelaku yang tak sadar korbannya meloloskan diri pun terkejut hingga terjadi aksi tarik menarik di depan pintu gudang.

Yadi kemudian berteriak meminta tolong sehingga didengar rekannya Ema dan sejumlah pembeli di dalam Alfamart itu.

Aksi perampokan itu akhirnya gagal setelah warga yang melihat kejadian itu beramai-ramai datang mengamankan pelaku. MH pun jadi bulan-bulanan warga sekitar.

"Warga yang berada di luaran Alfamart juga langsung ikutan menolong dan mengamankan pelaku, MH," ungkapnya.

Atas perbuatannya, MH kini diamankan di Mapolsek Nanggung.

Dari tangan MH, diamankan barang bukti berupa satu unit motor milik pelaku, satu buah handphone, pakaian milik pelaku, tas, tali rafia, lakban dan masker yang dibalut lakban.

"Pengungkapan kasus ini pun tak lepas dari peran masyarakat dalam menjaga kondusivitas melalui pemberdayaan masyarakat, Poskamling, ronda keliling  hingga dapat meminimalisir terjadinya tidak kejahatan pada malam hari," jelas Budi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Skema Ganjil Genap, 'One Way' dan 'Contraflow' Disiapkan di Puncak Bogor Selama Libur Panjang Paskah

Skema Ganjil Genap, "One Way" dan "Contraflow" Disiapkan di Puncak Bogor Selama Libur Panjang Paskah

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Bandung
Cek Jalur Mudik Lebaran, Ada Jalan Bergelombang dan Minim PJU di Cianjur

Cek Jalur Mudik Lebaran, Ada Jalan Bergelombang dan Minim PJU di Cianjur

Bandung
Penutupan Pendakian Gunung Gede Pangrangro Diperpanjang

Penutupan Pendakian Gunung Gede Pangrangro Diperpanjang

Bandung
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jawa Barat, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jawa Barat, 29 Maret 2024

Bandung
Sosok Wanita Penyimpan Puluhan Senjata Api Ilegal di Bandung...

Sosok Wanita Penyimpan Puluhan Senjata Api Ilegal di Bandung...

Bandung
Warga Keluhkan Air dari SPAM Gedebage Bandung Keruh

Warga Keluhkan Air dari SPAM Gedebage Bandung Keruh

Bandung
Pembunuhan Penjual Madu di Serang Banten Direncanakan, Pelaku Nyamar Jadi Pembeli

Pembunuhan Penjual Madu di Serang Banten Direncanakan, Pelaku Nyamar Jadi Pembeli

Bandung
Catat, 8 Titik Putaran Balik di Karawang yang Tetap Buka Saat Mudik 2024

Catat, 8 Titik Putaran Balik di Karawang yang Tetap Buka Saat Mudik 2024

Bandung
Deretan Toko dan Bank di Jalan Tasikmalaya-Garut Kebakaran, Bermula Api dari Kios Bakso

Deretan Toko dan Bank di Jalan Tasikmalaya-Garut Kebakaran, Bermula Api dari Kios Bakso

Bandung
Banding Panji Gumilang terhadap Ridwan Kamil Ditolak Pengadilan Tinggi Bandung

Banding Panji Gumilang terhadap Ridwan Kamil Ditolak Pengadilan Tinggi Bandung

Bandung
Mudik 2024, 1.500 Personel Gabungan dan 26 Pos Disiapkan di Bandung

Mudik 2024, 1.500 Personel Gabungan dan 26 Pos Disiapkan di Bandung

Bandung
6 'Debt Collector' yang Ancam Korbannya di Nagreg Bandung Diamankan

6 "Debt Collector" yang Ancam Korbannya di Nagreg Bandung Diamankan

Bandung
Balap Lari Liar di Tasikmalaya Dibubarkan Polisi, Ajang Perjudian dan Ganggu Arus Kendaraan

Balap Lari Liar di Tasikmalaya Dibubarkan Polisi, Ajang Perjudian dan Ganggu Arus Kendaraan

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 28 Maret 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 28 Maret 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com