Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Pesan 3 Sapi Kurban ke Peternak Cianjur, Bobotnya 1 Lebih dari Ton

Kompas.com - 23/06/2023, 13:35 WIB
Firman Taufiqurrahman,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

CIANJUR, KOMPAS.com – Presiden Joko Widodo memesan tiga ekor sapi dari peternak lokal asal Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Rencananya, sapi-sapi ini akan dipotong pada perayaan Idul Adha 1444 Hijriah di Istana Presiden.

Ketiga sapi dari Sentra Peternakan Sapi Saritani, Kampung Pawenang, Desa Wangunjaya, Kecamatan Cugenang, Cianjur, ini memiliki bobot masing-masing 1 ton.

Baca juga: Menengok Bruno, Sapi Kurban Jokowi Seberat 840 Kg di Jambi yang Punya Perawatan Khusus

Sapi yang dipesan orang nomor satu di Indonesia ini yakni jenis Simental seekor dan dua ekor jenis Limosin.

"Simental namanya Rocky, kalau yang dua Limosin ini, Tyson dan Gomang," kata Rahman (45) penanggung jawab kandang, kepada Kompas.com, Jumat (23/6/2023).

Sapi kurban pesanan Jokowi dari peternak asal Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Presiden memesan tiga ekor jenis Simental dan Limosin untuk Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah.KOMPAS.COM/FIRMAN TAUFIQURRAHMAN Sapi kurban pesanan Jokowi dari peternak asal Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Presiden memesan tiga ekor jenis Simental dan Limosin untuk Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah.

Disebutkan, kondisi ketiga hewan kurban ini sehat, telah divaksin, serta diberi vitamin dan obat-obatan sehingga bebas dari ancaman Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) maupun Lumpy Skin Disease (LSD).

"Akan terus dipantau hingga hari H pengiriman oleh petugas dari dinas peternakan setempat, provinsi, maupun pusat," ujar  dia.

Baca juga: Mengenal Black Bos, Sapi Asal Sleman yang Dipilih sebagai Sapi Kurban Jokowi

Rahman menerangkan, pemilihan hewan kurban untuk presiden dilakukan sangat selektif karena harus memenuhi kriteria dan standarisasi yang telah ditetapkan.

“Alhamdulillah ketiganya memenuhi standar, baik secara kesehatan maupun bobotnya," ucap Rahman.

"Ini adalah tahun keempat Pak Presiden pesan sapi kurban dari ini," sambung dia.

Saat ditanya harga ketiga sapi pesanan Jokowi ini, Rahman tak menyebutkan angka, tetapi menurutnya sangat istimewa.

“Untuk sapi dengan bobot di atas 1 ton memang spesial, ya. Pakannya, perlakuannya, dan juga tentu harganya," ujar Rahman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jasad Gadis Mengambang di Sungai Tegalgubug, Polisi Periksa 5 Saksi

Jasad Gadis Mengambang di Sungai Tegalgubug, Polisi Periksa 5 Saksi

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Bandung
Korban yang Tewas di Kosan Cirebon Sedang Menunggu Panggilan Kerja dari Luar Negeri

Korban yang Tewas di Kosan Cirebon Sedang Menunggu Panggilan Kerja dari Luar Negeri

Bandung
Karacak Valley di Garut: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Karacak Valley di Garut: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bandung
Gadis 21 Tahun Ditemukan Tewas Dalam Kamar Indekos di Cirebon, Terdapat Luka di Kepala

Gadis 21 Tahun Ditemukan Tewas Dalam Kamar Indekos di Cirebon, Terdapat Luka di Kepala

Bandung
Airin hingga Dimyati Berebut Restu Anak Jokowi di Pilkada Banten

Airin hingga Dimyati Berebut Restu Anak Jokowi di Pilkada Banten

Bandung
Viral, Unggahan Aksi Pembegalan Tukang Pijit di Cicalengka, Polisi Tegaskan Murni Kecelakaan

Viral, Unggahan Aksi Pembegalan Tukang Pijit di Cicalengka, Polisi Tegaskan Murni Kecelakaan

Bandung
Pantai Tanjung Pakis di Karawang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Pantai Tanjung Pakis di Karawang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Bandung
Libur Kenaikan Yesus Kristus, Penumpang PT KAI Daop 3 Cirebon Naik 70 Persen

Libur Kenaikan Yesus Kristus, Penumpang PT KAI Daop 3 Cirebon Naik 70 Persen

Bandung
Pendam Dendam Setahun, 2 Pemuda Bunuh Seorang Kakek Saat Tidur

Pendam Dendam Setahun, 2 Pemuda Bunuh Seorang Kakek Saat Tidur

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Bandung
Suami Pelaku Mutilasi Istri di Ciamis Sempat Tanyakan Keadaan Korban, Kini Diperiksa di RSJ Cisarua

Suami Pelaku Mutilasi Istri di Ciamis Sempat Tanyakan Keadaan Korban, Kini Diperiksa di RSJ Cisarua

Bandung
Kronologi Terungkapnya Identitas Jasad Mengambang di Cirebon

Kronologi Terungkapnya Identitas Jasad Mengambang di Cirebon

Bandung
 Video Viral Begal Bersenjata Beraksi Siang Bolong di Cimahi

Video Viral Begal Bersenjata Beraksi Siang Bolong di Cimahi

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com