Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Satu Orang di Bogor Tewas Setelah Berduel dengan Sajam, Dipicu Masalah Uang

Kompas.com - 24/07/2023, 17:50 WIB
Afdhalul Ikhsan,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

BOGOR, KOMPAS.com- Sebanyak dua orang pemuda yang berduel menggunakan pisau di sebuah kontrakan, Desa Leuwinutug, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, ternyata dilatarbelakangi masalah uang.

Dalam peristiwa itu, MS (26) tewas bersimbah darah usai duel dengan D (21).

Kepala Unit Reserse Kriminal (Kanit Reskrim) Kepolisian Sektor (Polsek) Citeureup Iptu Yayan Sopian mengatakan, D emosi karena tak dipinjami uang oleh korban, MS.

"Dia emosi karena tidak dipinjami uang sehingga terjadi perkelahian atau duel tangan kosong lalu pakai senjata tajam pisau. Tusuk-tusukkan," ucap Yayan sewaktu dihubungi Kompas.com, Senin (24/7/2023).

Baca juga: Dua Pemuda di Bogor Duel Bersenjatakan Pisau, Satu Orang Tewas

Yayan menjelaskan, mulanya D datang ke kontrakan temannya, MS. Ia bilang ingin beristirahat di dalam.

Keduanya lantas berbincang-bincang, D kemudian curhat tentang masalah pekerjaan dan keuangannya.

D akhirnya menyebut ingin meminjam uang. Ia sempat baik-baik mengatakan niat tersebut.

Namun, MS justru tidak merespon baik soal D ingin meminjam uang.

D emosi dan akhirnya terjadi cekcok di dalam kontrakan tersebut. Keduanya pun lantas berkelahi dengan tangan kosong.

"Ribut cekcok, sambil pukul pukulan dan ngambil pisau," ujar Yayan.

Baca juga: Pemilik Warkop di Medan Tewas Ditusuk Orang Tak Dikenal

Tidak lama setelah itu, keduanya saling serang menggunakan senjata tajam pisau hingga saling tusuk.

Akibat duel maut tersebut, MS dan D sama-sama mengalami luka robek di sekujur tubuh. MS tewas bersimbah darah, sedangkan D kritis dan langsung dibawa ke rumah sakit.

"Pelaku memakai uang setoran tempat kerjanya selama 2 kali. Dan rencana pinjam untuk menggantikan uang setoran yang dia pakai," ungkap Yayan.

"(Total berapa yang mau dipinjam) satu setoran itu kan sekitar Rp 5,5 juta, jadi sekitar 11 jutaan lah yang mau dipinjam. Tapi tidak dipinjamkan sepeserpun oleh si korban," imbuhnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jual Satwa Langka Dilindungi, Seorang Warga Garut Ditangkap

Jual Satwa Langka Dilindungi, Seorang Warga Garut Ditangkap

Bandung
Kawasan Cileunyi Tak Kunjung Punya Terminal, Apa yang Terjadi?

Kawasan Cileunyi Tak Kunjung Punya Terminal, Apa yang Terjadi?

Bandung
Seorang Pria di Lembang Bunuh Mantan Majikan Pakai Balok Kayu

Seorang Pria di Lembang Bunuh Mantan Majikan Pakai Balok Kayu

Bandung
Muncul Wacana Ridwan Kamil-Raffi Ahmad di Pilkada 2024, Golkar: Siapa Saja Masih Mungkin

Muncul Wacana Ridwan Kamil-Raffi Ahmad di Pilkada 2024, Golkar: Siapa Saja Masih Mungkin

Bandung
Mayat Perempuan Ditemukan di Pesawahan Nagreg Bandung, Keluarga Tolak Otopsi

Mayat Perempuan Ditemukan di Pesawahan Nagreg Bandung, Keluarga Tolak Otopsi

Bandung
Kisah Gadis di Indramayu Berpenampilan Laki-laki agar Bisa Kerja Jadi Buruh Bangunan demi Sang Adik

Kisah Gadis di Indramayu Berpenampilan Laki-laki agar Bisa Kerja Jadi Buruh Bangunan demi Sang Adik

Bandung
Anaknya Dipenjara Seumur Hidup, Suratno Tetap Yakin Sudirman Bukan Pembunuh Vina

Anaknya Dipenjara Seumur Hidup, Suratno Tetap Yakin Sudirman Bukan Pembunuh Vina

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Selasa 21 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Selasa 21 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Bandung
Buru Penganiaya Perias Pengantin di Sukabumi, Polisi Sebar Identitas dan Foto Pelaku

Buru Penganiaya Perias Pengantin di Sukabumi, Polisi Sebar Identitas dan Foto Pelaku

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Selasa 21 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Selasa 21 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Bandung
Demi Sesuap Nasi, Sopyah Terpaksa Berpenampilan Pria untuk Kerja di Bangunan

Demi Sesuap Nasi, Sopyah Terpaksa Berpenampilan Pria untuk Kerja di Bangunan

Bandung
Kala Luhut Teringat Jasa Mendiang Doni Monardo Bersihkan Sungai Citarum...

Kala Luhut Teringat Jasa Mendiang Doni Monardo Bersihkan Sungai Citarum...

Bandung
Mengenang Teknisi Pesawat Jatuh di BSD, Keluarga: Saya Bersaksi Almarhum Sosok yang Baik

Mengenang Teknisi Pesawat Jatuh di BSD, Keluarga: Saya Bersaksi Almarhum Sosok yang Baik

Bandung
Libur Waisak, PT KAI Tambah Perjalanan Bandung ke Solo dan Jakarta

Libur Waisak, PT KAI Tambah Perjalanan Bandung ke Solo dan Jakarta

Bandung
PKS dan Nasdem Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bandung 2024

PKS dan Nasdem Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bandung 2024

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com