Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terdampak Kemarau, Warga Kota Bandung Kesulitan Air Bersih

Kompas.com - 10/08/2023, 17:40 WIB
Agie Permadi,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

BANDUNG,KOMPAS.com- Warga di Kelurahan Tamansari, Kota Bandung, Jawa Barat, mengeluhkan kurangnya air untuk kebutuhan sehari-hari, sumur-sumur di pemukimannya mengering.

Saat Polrestabes Bandung memberikan bantuan air bersih, warga tampak berbondong-bondong mengantri untuk mendapatkan air bersih. 

Salah seorang warga Suminem (52) mengaku kesulitas air sudah sepekan ini, air PDAM yang biasa memasok air di kediamannya pun kini jarang keluar, sementara sumur di wilayahnya banyak yang kering atau kosong. 

"Di sumur-sumur pada kosong, PDAM jarang keluar, seminggu kadang ngocor kadang enggak," ucap Suminem yang ditemui di lokasi bantuan air bersih yang diberikan Polrestabes Bandung, Kamis (10/8/2023). 

Baca juga: 28.000 Warga Gunungkidul Berpotensi Terdampak Kekeringan

Suminem terpaksa harus megambil air di salah satu masjid di wilayahnya untuk keperluan sehari-hari. 

Senada dengan Suminem, Titin (50) mengaku sepekan ini air PAM tidak mengalir dengan normal, sementara itu air sumur di rumahnya mengering

"Sudah sebulan air PAM enggak ada, sumur di rumah enggak ada airnya," katanya. 

Seperti warga lainnya, Titin pun terpaksa mengambil air di masjid di sekitarnya.

Namun dengan adanya bantuan air bersih dari Polrestabes Bandung ini sangat membantu Titin dan warga sekitarnya untuk persediaa kebutuhan air sehari-hari. 

"Alhamdulillah membantu, buat minum mandi dan kebutuhan lainnya," ucap Titin. 

Melihat kondisi warga yang kekurangan air ini, Polrestabes Bandung menerjunkan kendaraan taktis yang membawa 10.000 liter air bersih untuk membantu warga yang kekurangan air. 

Baca juga: 5 Fakta Kekeringan di Papua Tengah, Warga Jalan Kaki 2 Hari untuk Jemput Bantuan

Tampak warga berbondong mengantri di lapangan serbaguna RW, untuk mendapatkan bantuan air bersih.

"RW 09 taman sari kota Bandung ini sudah beberapa hari ini kesulitan air, jadi kita siapkan puluhan ribu liter air bersih yang dibawa dengan water canon," kata Kasat Samapta Polrestabes Bandung, Kompol Asep Saepudin. 

Bantuan air minum ini, katanya, agar masyarakat mendapatkan air yang layak untuk minum dan kebutuhan sehari-harinya.

"Selama ini warga dapat bantuan air dari masjid di sekitarnya," ucapnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sempat Dirawat, 4 Korban Kebakaran di Bandung Meninggal Dunia

Sempat Dirawat, 4 Korban Kebakaran di Bandung Meninggal Dunia

Bandung
Buron sejak 2016, 3 Anggota Geng Motor Pembunuh Vina di Cirebon Tak Kunjung Ditangkap

Buron sejak 2016, 3 Anggota Geng Motor Pembunuh Vina di Cirebon Tak Kunjung Ditangkap

Bandung
Buka Luka Lama, Keluarga Vina Sempat Tolak Pembuatan Film, Setuju demi Pengungkapan Kasus

Buka Luka Lama, Keluarga Vina Sempat Tolak Pembuatan Film, Setuju demi Pengungkapan Kasus

Bandung
Saat Sopir Bus Kecelakaan Maut Subang Berulang Kali Minta Maaf...

Saat Sopir Bus Kecelakaan Maut Subang Berulang Kali Minta Maaf...

Bandung
Terungkap, Kecelakaan Bus Siswa SMK Lingga Kencana karena Oli dan Rem Angin Bocor

Terungkap, Kecelakaan Bus Siswa SMK Lingga Kencana karena Oli dan Rem Angin Bocor

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 13 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 13 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Bandung
Usai Kecelakaan Bus SMK Depok, Sekolah di Bandung Barat Diultimatum  Tak 'Study Tour' ke Luar Kota

Usai Kecelakaan Bus SMK Depok, Sekolah di Bandung Barat Diultimatum Tak "Study Tour" ke Luar Kota

Bandung
Uji Coba Makan Siang Gratis di Bandung, 2.500 Porsi Per Hari untuk 6 SD

Uji Coba Makan Siang Gratis di Bandung, 2.500 Porsi Per Hari untuk 6 SD

Bandung
Aktivitas Gunung Ruang Mulai Turun, Statusnya Jadi Level III Siaga

Aktivitas Gunung Ruang Mulai Turun, Statusnya Jadi Level III Siaga

Bandung
Dinas Pendidikan Jabar Perketat Aturan 'Study Tour' Imbas Bus Terguling di Ciater

Dinas Pendidikan Jabar Perketat Aturan "Study Tour" Imbas Bus Terguling di Ciater

Bandung
Video Viral Bocah SD di Cirebon Depresi Usai Ponsel Dijual Ibu

Video Viral Bocah SD di Cirebon Depresi Usai Ponsel Dijual Ibu

Bandung
Bus yang Alami Kecelakaan di Subang Sempat Setel Rem Saat di Tangkuban Parahu

Bus yang Alami Kecelakaan di Subang Sempat Setel Rem Saat di Tangkuban Parahu

Bandung
Pilkada Jabar 2024 Dipastikan Tidak Ada Calon dari Jalur Perseorangan

Pilkada Jabar 2024 Dipastikan Tidak Ada Calon dari Jalur Perseorangan

Bandung
Momen Warga Gelar Doa Bersama di TKP Kecelakaan Bus Subang

Momen Warga Gelar Doa Bersama di TKP Kecelakaan Bus Subang

Bandung
Imbas Bus Terguling di Ciater, Bey Keluarkan SE Kegiatan 'Study Tour'

Imbas Bus Terguling di Ciater, Bey Keluarkan SE Kegiatan "Study Tour"

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com