Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cak Imin Ceritakan Peran Jusuf Kalla dalam Terbentuknya Pasangan Anies-Muhaimin

Kompas.com - 15/09/2023, 19:26 WIB
M. Elgana Mubarokah,
Reni Susanti

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Nama mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla disebut sebagai salah satu sosok yang mendorong Bakal Calon Wakil Presiden (Bacawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin berpasangan dengan Anies Baswedan.

Menurutnya, dukungan Jusuf Kalla disampaikan pada Juli 2022, saat menghadiri kegiatan para habib di Masjid Istiqlal, Jakarta.

"Saya diminta mengisi salah satu bagian, Mas Anies juga diminta mengisi salah satu bagian, Pak Jusuf Kalla juga diminta untuk mengisi salah satu bagian," katanya saat memberikan pidato politik di Hotel Sun Shine, Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat pada Jumat (15/9/2023).

Baca juga: Cak Imin Bantah Janjikan BBM Gratis jika Terpilih

Saat itu, selain mendoakan dirinya bisa menjadi Presiden, para habib juga meminta Jusuf Kalla menyampaikan maksud dan tujuan dirinya diundang ke acara tersebut.

"Intinya kegiatan itu berdoa, sekaligus mendoakan saya agar bisa berpasangan dengan Mas Anies. para habaib intinya berdoa 'Ya Allah dua orang calon pemimpin ini tolong dijodohkan menjadi pasangan'. Bahkan, Pak Jusuf Kalla mempertegas 'Udah, Min, jadiin aja ini'," ucap dia

Ketika itu, ia mengaku tak terlalu menggubris perkataan para habaib dan Jusuf Kalla. Sebab Pemilu masih terlalu dini untuk dibicarakan pada 2022. 

Baca juga: Cak Imin Berharap Majelis Syura PKS Menerimanya sebagai Bacawapres Anies

Akhirnya PKB memutuskan bergabung ke Koalisi Perubahan dan dirinya bersanding dengan Anies. Cak Imin mengibaratkan perjalanan politik yang telah dilalui PKB seperti aliran air. 

"Satu tahun sudah air ini mengalir dengan koalisi KKIR, mengalir, mengalami jalan buntu dan mengalami aliran deras dan seterusnya, satu tahun lebih, akhirnya takdir mengalirkan air ini dalam satu titik arus deras perubahan dan perbaikan bangsa melalui pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar," pungkasnya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bus Rombongan SMK Lingga Kencana Melaju Tanpa Rem Saat Kecelakaan di Subang

Bus Rombongan SMK Lingga Kencana Melaju Tanpa Rem Saat Kecelakaan di Subang

Bandung
Sopir Bus Siswa SMK Lingga Kencana Tetap Melaju meski Tahu Rem Bermasalah

Sopir Bus Siswa SMK Lingga Kencana Tetap Melaju meski Tahu Rem Bermasalah

Bandung
4 Penyebab Bus Siswa SMK Lingga Kencana Kecelakaan hingga 11 Orang Tewas

4 Penyebab Bus Siswa SMK Lingga Kencana Kecelakaan hingga 11 Orang Tewas

Bandung
Kekerasan Seksual Dosen Filsafat, Unpar: Korban dari Beberapa Perguruan Tinggi

Kekerasan Seksual Dosen Filsafat, Unpar: Korban dari Beberapa Perguruan Tinggi

Bandung
Sopir Bus Jadi Tersangka Kecelakaan yang Tewaskan 11 Orang di Subang

Sopir Bus Jadi Tersangka Kecelakaan yang Tewaskan 11 Orang di Subang

Bandung
Kepiluan Ibu di Cirebon, Tak Dinafkahi, Jual Ponsel untuk Makan sehingga Anak Depresi

Kepiluan Ibu di Cirebon, Tak Dinafkahi, Jual Ponsel untuk Makan sehingga Anak Depresi

Bandung
2 Eks Bupati yang Pernah Dimakzulkan dan Terjerat Korupsi Kembali Maju Pilkada Garut

2 Eks Bupati yang Pernah Dimakzulkan dan Terjerat Korupsi Kembali Maju Pilkada Garut

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Selasa 14 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Selasa 14 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Sempat Dirawat, 4 Korban Kebakaran di Bandung Meninggal Dunia

Sempat Dirawat, 4 Korban Kebakaran di Bandung Meninggal Dunia

Bandung
Buron sejak 2016, 3 Anggota Geng Motor Pembunuh Vina di Cirebon Tak Kunjung Ditangkap

Buron sejak 2016, 3 Anggota Geng Motor Pembunuh Vina di Cirebon Tak Kunjung Ditangkap

Bandung
Buka Luka Lama, Keluarga Vina Sempat Tolak Pembuatan Film, Setuju demi Pengungkapan Kasus

Buka Luka Lama, Keluarga Vina Sempat Tolak Pembuatan Film, Setuju demi Pengungkapan Kasus

Bandung
Saat Sopir Bus Kecelakaan Maut Subang Berulang Kali Minta Maaf...

Saat Sopir Bus Kecelakaan Maut Subang Berulang Kali Minta Maaf...

Bandung
Terungkap, Kecelakaan Bus Siswa SMK Lingga Kencana karena Oli dan Rem Angin Bocor

Terungkap, Kecelakaan Bus Siswa SMK Lingga Kencana karena Oli dan Rem Angin Bocor

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 13 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Senin 13 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Bandung
Usai Kecelakaan Bus SMK Depok, Sekolah di Bandung Barat Diultimatum  Tak 'Study Tour' ke Luar Kota

Usai Kecelakaan Bus SMK Depok, Sekolah di Bandung Barat Diultimatum Tak "Study Tour" ke Luar Kota

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com