Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Tangkap Komplotan Maling Spesialis Rumah Kosong di Cirebon, 2 Pelaku Ditembak

Kompas.com - 17/01/2024, 17:43 WIB
Muhamad Syahrial

Editor

KOMPAS.com - Komplotan maling spesialis rumah kosong di wilayah Cirebon, Jawa Barat (Jabar), berhasil diringkus Satreskrim Polresta Cirebon.

Komplotan itu terdiri dari lima orang, yakni RD, DR, MW, WW, dan MS. Dua di antaranya, WW dan MW, ditembak polisi karena berupaya melawan saat ditangkap.

Pelaku curi lusinan kain

Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni mengatakan, kelima pelaku menjalankan aksi pencurian di rumah Sarifudin (53), Blok Timur Leste, Desa Tegalgubug, Kecamatan Arjawinangun, Kabupaten Cirebon, Jabar, pada Minggu (31/12/2023).

"Para pelaku merusak jendela dan tralis dengan cara ditendang. Setelah itu, (pelaku) masuk dan ambil barang berupa kerudung dan kaos berbagai merek," kata Sumarni, Rabu (17/1/2024), dikutip dari TribunCirebon.com.

Dengan membawa sepeda motor dan mobil pick up, pelaku berhasil membawa 104 lusin kain, termasuk 15 lusin kain yang belum sempat dijual oleh pelaku. Akibatnya, korban mengaku mengalami kerugian sebesar Rp 65 juta.

Baca juga: Muncul Suara Gemuruh dan Retakan Tanah, Warga Satu Desa di Natuna Diungsikan

"Barang kain yang berhasil kami amankan 15 lusin, sisanya sudah dijual," ujar Sumarni.

Setelah korban melapor pada kepolisian, petugas segera memburu pelaku. Penyelidikan intensif polisi membuahkan hasil, kelima pelaku berhasil ditangkap.

"WW dan MW alias Toni, yang melakukan perlawanan, mendapat tindakan tegas dari polisi," ucap Sumarni.

Akibat perbuatan tersebut, kelima pelaku dijerat dengan Pasal 363 KUHPidana dengan ancaman hukuman lima tahun penjara.

Artikel ini telah tayang di Tribun Cirebon.com dengan judul "Komplotan Maling Spesialis Rumah Kosong di Cirebon Berhasil Ditangkap, Dua Pelaku Ditembak Polisi"

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com