Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polres Bogor Gelar Mudik Gratis, Pendaftaran Dimulai Besok

Kompas.com - 24/03/2024, 21:26 WIB
Afdhalul Ikhsan,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

 

BOGOR, KOMPAS.com - Kepolisian Resor Bogor, Jawa Barat, menyelenggarakan program mudik gratis angkutan Idul Fitri 1445 Hijriah.

"Program mudik gratis dalam perayaan momen Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1445 Hijriah tahun 2024 ini khusus untuk masyarakat Kabupaten Bogor," kata Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro di Cibinong, Minggu (24/3/2024). 

Rio mengatakan, pendaftaran mudik gratis ini akan dibuka mulai besok, Senin 25 Maret sampai Rabu 27 Maret 2024 di depan Gedung Satlantas Polres Bogor, Cibinong.

Baca juga: Mudik Gratis Via Bus Tinggi Peminat, Kemenhub: Dalam 5-10 Menit 5.000 Kursi Habis...

Sedangkan pemberangkatan akan menggunakan bus yang sudah disiapkan pada tanggal 3 April 2024 di halaman parkir area Stadion Pakansari, Cibinong.

Mudik gratis tersebut melalui 14 kabupaten dan kota di Pulau Jawa.

Rute keberangkatan yang sudah tersusun antara lain lewat jalur selatan atau tujuan Purworejo, yakni Bandung-Tasik- Banjar-Karangpucung-Wangon-Gombong-Kebumen-Purworejo.

Kemudian di jalur utara atau tujuan Semarang, yakni Cirebon-Brebes-Pemalang-Batang-Kendal-Semarang.

"Dalam program mudik gratis ini kami menyiapkan 10 unit bus bagi masyarakat yang akan melaksanakan mudik lebaran ke kampung halaman bersama keluarga tercinta," ujar Rio.

Baca juga: Mudik Gratis, Pelni Tanjung Pinang Kerahkan KM Bukit Raya dan Umsini

Rio menjelaskan, program mudik gratis ini diselenggarakan untuk memudahkan masyarakat yang kesulitan karena kendaraan umum di loket tiket sudah full.

Maka dari itu, polisi membantu sepenuh hati melayani kepada seluruh masyarakat khususnya warga Kabupaten Bogor untuk memperingan keadaan tersebut.

Jadi bagi warga Kabupaten Bogor yang membutuhkan, sambung Rio, silakan segera datang mendaftar ke kantor Satlantas Polres Bogor mulai besok.

"Dengan ini segera bagi warga masyarakat yang membutuhkan mudik gratis supaya segara mendaftar karena kuota sangat terbatas," jelas Rio.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com