Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sidak ke Pasar Padalarang, Zulhas Klaim Stok Pangan Aman Jelang Idul Adha

Kompas.com - 01/06/2024, 15:32 WIB
Bagus Puji Panuntun,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

BANDUNG BARAT, KOMPAS.com-Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan alias Zulhas melaksanakan inspeksi dadakan ke Pasar Tagog Padalarang, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Jawa Barat.

Zulhas mengecek satu per satu harga bahan pokok mulai harga beras, ayam potong, bawang merah, bawang putih, cabai, dan berbagai kebutuhan pokok masyarakat menjelang Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah.

Zulhas memastikan, stok bahan pokok untuk menyambut hari raya Idul Adha masih aman dengan harga yang juga masih terkendali.

“Jadi jelang Idul Adha pasokan sembako dan harganya masih terkendali. Masyarakat tak perlu khawatir," ungkap Zulhas di Pasar Tagog Padalarang, Sabtu (1/6/2024).

Baca juga: Ingin Usung Intan Fauzi di Pilkada Depok, Zulhas: Masa yang Itu Terus...

Operasi pasar yang ia lakukan ini untuk meninjau langsung kestabilan harga bahan pokok agar tidak terjadi lonjakan harga.

Dari pantauan yang ia lakukan, beberapa bahan pokok di Pasar Tagog Padalarang diklaim masih stabil.

"Telur Rp 28.000 per kilogram di bawah normal, biasanya Rp 29.000 sampai Rp 30.000 per kilogram. Harga ayam juga biasanya Rp 39.000. Jadi harga-harga sembako di Pasar Tagog Padalarang ini bagus, di bawah rata-rata.”

“Kita bersyukur, semua lihat sendiri tadi harga cabai di bawah Rp 40.000 per kilogram, bawang putih Rp 40.000, bawang merah Rp 40.000, ayam terlalu murah Rp 34.000 per kilogram sudah dipotong. Memang ayam kalau siang agak murah, kalau pagi capai Rp 35.000," imbuhnya.

Baca juga: Jelang Idul Adha, Perajin Tusuk Sate Kewalahan Penuhi Permintaan Pasar

Pada kesempatan itu, Zulhas membagikan 200 paket beras SPHP secara cuma-cuma kepada pengunjung pasar.

Bagi-bagi beras ini ditujukan untuk masyarakat kurang mampu dengan klaim untuk meringankan beban ekonomi.

“Kita bagikan beras gratis di sini. Memang tadi harga beras juga sudah stabil ada Rp 14.500, Rp 14.000, Rp 13.000, Rp 13.500 per kilogram. Nah kalau beras SPHP harganya Rp 11.000 per kilogram," tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Diperkenalkan, Kebun Buah Naga Kuning di Kabupaten Kuningan

Diperkenalkan, Kebun Buah Naga Kuning di Kabupaten Kuningan

Bandung
Di Balik Video Viral Satpam Kejar Mobil Hitam di Mall Bandung, Penumpang Diduga Mesum

Di Balik Video Viral Satpam Kejar Mobil Hitam di Mall Bandung, Penumpang Diduga Mesum

Bandung
Pembersihan Sampah di Sungai Citarum Diperluas 500 Meter ke Timur dan Barat

Pembersihan Sampah di Sungai Citarum Diperluas 500 Meter ke Timur dan Barat

Bandung
Aktivitas Sesar Cugenang 3 Kali Getarkan Cianjur dalam 2 Hari

Aktivitas Sesar Cugenang 3 Kali Getarkan Cianjur dalam 2 Hari

Bandung
Pria ODGJ Melompat dari Jembatan Citarum, Tim Basarnas Turun Tangan

Pria ODGJ Melompat dari Jembatan Citarum, Tim Basarnas Turun Tangan

Bandung
DPKP Tangerang Temukan 8 Kasus Cacing Hati pada Hewan Kurban

DPKP Tangerang Temukan 8 Kasus Cacing Hati pada Hewan Kurban

Bandung
Sepasang Kekasih di Bawah Umur Mesum di Parkiran Mal Bandung, Keduanya Dikejar Satpam

Sepasang Kekasih di Bawah Umur Mesum di Parkiran Mal Bandung, Keduanya Dikejar Satpam

Bandung
Kambing 'Terbang' ke Atap Rumah di Cianjur Saat Akan Disembelih

Kambing "Terbang" ke Atap Rumah di Cianjur Saat Akan Disembelih

Bandung
Ramai Didatangi Wisatawan, Lembang Masih Dirasa Jauh dari Sejahtera

Ramai Didatangi Wisatawan, Lembang Masih Dirasa Jauh dari Sejahtera

Bandung
2 Jemaah Haji Asal Majalengka Meninggal di Mekkah, Kemenag Ungkap Penyebabnya

2 Jemaah Haji Asal Majalengka Meninggal di Mekkah, Kemenag Ungkap Penyebabnya

Bandung
Pilkada 2024, Ridwan Kamil Tetap di Jabar atau 'OTW' Jakarta?

Pilkada 2024, Ridwan Kamil Tetap di Jabar atau "OTW" Jakarta?

Bandung
Ketua RW Ditusuk Usai Shalat Isya, Salah Seorang Pelaku di Bawah Umur

Ketua RW Ditusuk Usai Shalat Isya, Salah Seorang Pelaku di Bawah Umur

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Selasa 18 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Selasa 18 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Bandung
4 Partai Kembali Usung Dadang Supriatna Jadi Bupati Bandung

4 Partai Kembali Usung Dadang Supriatna Jadi Bupati Bandung

Bandung
Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Selasa 18 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Bogor Hari Ini Selasa 18 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com