Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Keluarga Juragan Angkot Tewas Ditusuk OTK di Karawang Minta Kasus Diusut Tuntas

Kompas.com - 13/06/2024, 09:26 WIB
Farida Farhan,
Reni Susanti

Tim Redaksi


KARAWANG, KOMPAS.com - Keluarga Wawan Darmawan (54), juragan angkot yang ditemukan tewas bersimbah darah usai ditusuk orang tak dikenal (OTK) di Kelurahan Nagasari, Kecamaran Karawang Barat, Karawang, minta kasus diusut tuntas.

Sepupu korban, Syahril Maulal Fadani menyebutkan, Wawan merupakan pemilik kendaraan angkot yang biasa disewakan.

Korban dibunuh di rumahnya pada Minggu (26/5/2024) sekitar pukul 22.00 WIB. Saat itu, tetangga sekitar sempat mendengar keributan di rumah korban.

Baca juga: Jadwal dan Harga Tiket KA Rute Karawang-Bandung PP

 

Saat dicek ke dalam rumah, Wawan ditemukan dalam kondisi tergeletak bersimbah darah dengan sejumlah luka tusukan. Keluarga kemudian lapor polisi.

Namun dua minggu setelah pelaporan, sambung Syahril, belum terungkap apapun dari kasus ini. Karena itu keluarga kembali mendatangi Mapolres Karawang untuk menanyakan kabar penyelidikan pada Rabu (12/6/2024).

"Kami bermaksud menanyakan lagi perkembangan kasusnya, karena ini kan sudah 18 hari tapi belum ada kabar lanjutan," ujar Syahril saat dihubungi melalui telepon, Kamis (13/6/2024).

"Polisi bilang masih melakukan penyelidikan, masih ngumpulin bukti-bukti, keluarga diminta bersabar," ucap Syahril.

Baca juga: 27 Ekor Kambing Warga Karawang Dimakan Macan Tutul, Warga Resah

Syahril berharap, polisi segera mengungkap kasus tersebut dan menangkap pelaku.

"Kami ingin segera kasus ini terungkap, kami berharap pihak kepolisian secepatnya bertindak," ujar Syaril.

Kasi Humas Polres Karawang Ipda Kusmayadi mengatakan, penyidik Polres Karawang serius menangani kasus pembunuhan tersebut. Hingga kini ada 12 saksi yang sudah dimintai keterangan polisi.

"Sejumlah saksi sudah kita periksa namun sampai saat ini masih dalam proses pendalaman," Kusmayadi.

Menurut Kusmayadi, polisi juga sudah menelusuri kamera CCTV yang dekat dengan lokasi kejadian. Namun belum menemukan petunjuk yang jelas terkait pelakunya.

"Belum ada petunjuk jelas, semua masih didalami," ujar Kusmayadi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mengintip Komunitas Hong, Penjaga Permainan Tradisional Sunda

Mengintip Komunitas Hong, Penjaga Permainan Tradisional Sunda

Bandung
Diperkenalkan, Kebun Buah Naga Kuning di Kabupaten Kuningan

Diperkenalkan, Kebun Buah Naga Kuning di Kabupaten Kuningan

Bandung
Di Balik Video Viral Satpam Kejar Mobil Hitam di Mall Bandung, Penumpang Diduga Mesum

Di Balik Video Viral Satpam Kejar Mobil Hitam di Mall Bandung, Penumpang Diduga Mesum

Bandung
Pembersihan Sampah di Sungai Citarum Diperluas 500 Meter ke Timur dan Barat

Pembersihan Sampah di Sungai Citarum Diperluas 500 Meter ke Timur dan Barat

Bandung
Aktivitas Sesar Cugenang 3 Kali Getarkan Cianjur dalam 2 Hari

Aktivitas Sesar Cugenang 3 Kali Getarkan Cianjur dalam 2 Hari

Bandung
Pria ODGJ Melompat dari Jembatan Citarum, Tim Basarnas Turun Tangan

Pria ODGJ Melompat dari Jembatan Citarum, Tim Basarnas Turun Tangan

Bandung
DPKP Tangerang Temukan 8 Kasus Cacing Hati pada Hewan Kurban

DPKP Tangerang Temukan 8 Kasus Cacing Hati pada Hewan Kurban

Bandung
Sepasang Kekasih di Bawah Umur Mesum di Parkiran Mal Bandung, Keduanya Dikejar Satpam

Sepasang Kekasih di Bawah Umur Mesum di Parkiran Mal Bandung, Keduanya Dikejar Satpam

Bandung
Kambing 'Terbang' ke Atap Rumah di Cianjur Saat Akan Disembelih

Kambing "Terbang" ke Atap Rumah di Cianjur Saat Akan Disembelih

Bandung
Ramai Didatangi Wisatawan, Lembang Masih Dirasa Jauh dari Sejahtera

Ramai Didatangi Wisatawan, Lembang Masih Dirasa Jauh dari Sejahtera

Bandung
2 Jemaah Haji Asal Majalengka Meninggal di Mekkah, Kemenag Ungkap Penyebabnya

2 Jemaah Haji Asal Majalengka Meninggal di Mekkah, Kemenag Ungkap Penyebabnya

Bandung
Pilkada 2024, Ridwan Kamil Tetap di Jabar atau 'OTW' Jakarta?

Pilkada 2024, Ridwan Kamil Tetap di Jabar atau "OTW" Jakarta?

Bandung
Ketua RW Ditusuk Usai Shalat Isya, Salah Seorang Pelaku di Bawah Umur

Ketua RW Ditusuk Usai Shalat Isya, Salah Seorang Pelaku di Bawah Umur

Bandung
Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Selasa 18 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Bandung Hari Ini Selasa 18 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Bandung
4 Partai Kembali Usung Dadang Supriatna Jadi Bupati Bandung

4 Partai Kembali Usung Dadang Supriatna Jadi Bupati Bandung

Bandung
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com