Salin Artikel

Jabar Jadi Tuan Rumah Rangkaian Event G20, Apa Saja Agendanya?

BANDUNG, KOMPAS.com - Provinsi Jawa Barat dan DKI Jakarta dipilih sebagai Co-Chairs Indonesia pada Outreach Groups U20 Presidensi G20 Indonesia Tahun 2022.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan, ada tiga tugas yang diemban Jabar, yakni, Co-Chairs Urban 20, Co-Chairs Youth 20 dan  Co-Chairs Think 20.

Rencananya sejumlah rangkaian kegiatan itu akan dilaksanakan di Kota Bandung dan Bogor.

Berdasarkan agenda yang diterima Kompas.com, Kota Bandung akan menggelar talk show Road to G20 di Hotel Pullman pada 24 Februari 2022. Kemudian, Seminar Internasional bersama Kemendagri di Hotel Mercure, Bandung pada 23-25 Februari 2022. Lalu, Seminar Penajaman Issue Notes pada 2 Maret 2022 di Hotel Mason Pine, Kabupaten Bandung Barat.

Pada 9-11 Mei Think20 Summit akan dihelat di Bandung serta dilanjutkan Retreat Urban 20 di Kebun Raya Bogor.

"Kami sudah siap, wilayah Bogor dan Bandung sudah dipersiapkan. Khusus untuk Urban 20 nanti ada Major Summit tentunya di Jakarta, tapi ada empat seminar konferensi dan persiapan pendetailannya itu di Bandung," ujar Emil, sapaan akrabnya, Rabu (16/2/2022).

"Setelah itu, ada retreat di Kebun Raya Bogor. Jadi, itu sumbangan Jabar dan kebetulan kami ditugaskan Kemendagri untuk menjadi Co-Chairs di tiga urusan," ungkapnya.

Penting bagi Jabar

Emil mengatakan, acara tersebut sangat penting bagi masyarakat Jabar khususnya pada event Urban20 di mana Jabar memiliki 10 kota yang ikut membahas permasalahan perkotaan.

"Kami (Jabar) ini punya 10 kota. Nanti hasil diskusi, kan ada tiga tentang pandemi kesehatan, energi terbarukan dan ekonomi digital. Itu rekomendasinya bermanfaat untuk 10 kota di Jabar dan ratusan kota yang tergabung di Apkesi. Apalagi saya bekas wali kota juga kurang lebih interestnya sama," tuturnya.

Selain bagi Jabar, Presidensi G20 sangat penting bagi Indonesia. Sebab, seluruh negara anggota G20 mewakili 60 persen penduduk dunia. 20 negara anggota G20 juga merepresentasikan 80 persen pusaran ekonomi dunia.

"Jadi kalau kompak, tak ada miskomunikasi, punya visi bersama menyambut masa depan kebayang kan 60 persen penduduk dunia, 80 persen ekonomi dunia bisa satu visi untuk ekonomi lebih hijau, lebih digital. Istilahnya bersama yang jadi tujuan ini. Ini momentum bersejarah," jelasnya.

https://bandung.kompas.com/read/2022/02/16/230412878/jabar-jadi-tuan-rumah-rangkaian-event-g20-apa-saja-agendanya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke