Salin Artikel

Pendakian Gunung Gede Pangrango Dibuka Mulai Hari Ini, Ini Syaratnya

CIANJUR, KOMPAS.com – Balai Besar Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (TNGGP) Jawa Barat kembali membuka jalur pendakian dan kegiatan wisata alam lainnya mulai hari ini, Selasa (10/5/2022).

Sejak 14 April 2022, aktivitas pendakian dan kegiatan wisata alam di TNGGP ditutup dalam rangka mengantisipasi cuaca ekstrem.

Pelaksana tugas Kepala Balai Besar TNGGP Wasja mengatakan, jalur pendakian yang dibuka adalah pintu masuk Cibodas, Gunung Putri, dan Selabintana.

“Seluruh calon pendaki wajib menerapkan protokol kesehatan Covid-19,” kata Wasja melalui siaran pers yang diterima Kompas.com, Senin (9/5/2022).

Wasja mengatakan, calon pendaki bisa langsung melakukan booking secara online untuk mendapatkan Surat Ijin Masuk Kawasan Konservasi (SIMAKSI).

Namun, ada sejumlah prasayarat yang harus dipatuhi.

“Termasuk syarat vaksin minimal dosis pertama. Apabila belum vaksin diwajibkan membawa hasil test Antigen Covid-19 H-1 atau Test PCR H-2,” ujarnya.

https://bandung.kompas.com/read/2022/05/10/102241978/pendakian-gunung-gede-pangrango-dibuka-mulai-hari-ini-ini-syaratnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke