Salin Artikel

40 Laptop Sekolah SMAN Bandung Digondol Maling, Kerugian Rp 400 Juta

BANDUNG, KOMPAS.com - 40 laptop milik SMA Negeri 25 Bandung raib digondol maling pada Selasa (17/5/2022) dini hari.

Kapolsek Rancasari, Kompol Wendy Hendrik Boyoh membenarkan adanya perisitiwa tersebut.

"Betul, ada kejadian itu," ucap Wendy saat dihubungi Selasa (17/5/2022).

Menurut Wendy, aksi maling ini terekam kamera pengawas closed circuit television (CCTV) sekolah.

"Kalau di lihat dari CCTV, terlihat (maling) jam 1.30 WIB-an. Mereka baru laporkan ke kita jam 7.00 atau 7.30 WIB pagi tadi di polsek," ucap Wendy.

Polisi kemudian melakukan pengecekan dan olah tempat kejadian perkara. Dari hasil pemeriksaan CCTV, maling yang beraksi lebih dari satu orang.

"Kalau kelihatannya (dari CCTV) sementara ada tiga orang. Tapi (pelaku) nggak bisa termonitor wajahnya, karena pakai topi," ucapnya.

Para pelaku membawa 40 unit perangkat laptop melalui jalur belakang sekolah yang langsung mengarah ke jalan Tol.

"Lewat belakang (sekolah), lewat tol," ucapnya.

Atas aksi itu, sekolah menelan kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.

"Sekitar 400 jutaan kalau dari hasil penghitungan, karena ada 40 laptop ya, ada 41 di laboratorium komputer," ucapnya.

Hingga saat ini, polisi masih belum mengetahui siapa pelaku pencurian itu dan masih dalam penyelidikan.

"Masih kita dalami," ungkap Wendy.

https://bandung.kompas.com/read/2022/05/17/134236478/40-laptop-sekolah-sman-bandung-digondol-maling-kerugian-rp-400-juta

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke