Salin Artikel

Mendag Klaim Harga Minyak Goreng Rp 14.000, Minyak Goreng Curah di Karawang Termurah Rp 15.000 per Kg

"Kalau beli eceran Rp 15.000," kata Entang, salah seorang pedagang sembako di Pasar Johar Karawang, Kamis (7/7/2022).

Dilansir dari hargapasar.karawangkab.go.id, harga minyak curah terendah ada di Pasar Rengasdengklok sebesar Rp 15.000 per kilogram. Sementara harga tertinggi Rp 16.000 per kilogram ada di Pasar Telagasari. Adapun harga rata-rata minyak goreng curah di Karawang sebesar Rp 15.500 per kilogram.

Kepala Dinas Perindustrian dan Berdagangan (Disperindag) Kabupaten Karawang Ahmad Suroto mengatakan, harga minyak curah di Karawang masih dalam tahap penyesuaian.

Pihaknya juga masih menunggu petunjuk pelaksanaan (juklak) dan petunjuk teknis (juknis) dari Kementerian Perdagangan.

"Harga di lapangan masih variatif. Mengikuti harga pasar," ucap Suroto.

Adapun terkait kenaikan harga bahan pokok lainnya, Suroto menyebut hal ini masih terhitung normal karena menjelang Hari Raya Idul Adha.

"Masih wajar karena menjelang hari raya," kata dia.

Sebelumnya diberitakan, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Zulhas) mengeklaim, harga minyak goreng curah di sejumlah daerah Indonesia sudah mencapai Rp 14.000 per liter.

Meski demikian, dia mengakui ada daerah yang harga minyak goreng lebih mahal dari Rp 14.000 per liter, yakni di Papua, Tarakan, dan Maluku. Namun di Jawa, Bali, Sumatera, dan Kalimantan harganya sudah Rp 14.000 per liter.

"Bisa dicek Jawa, Bali sudah Rp 14.000, Sumatera Rp 14.000. Memang yang jauh mahal. Papua, Tarakan, Maluku itu masih ada yang Rp 20.000, tapi Jawa, Bali, Sumatera, Kalimantan dan sebagian Sulawesi Rp 14.000," kata Zulkifli ditemui di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (5/7/2022).

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) itu mengaku sudah memiliki solusi terkait dengan harga minyak yang masih tinggi. Jalan keluar itu diharapkan mampu terwujud melalui program Minyakita.

https://bandung.kompas.com/read/2022/07/07/145357578/mendag-klaim-harga-minyak-goreng-rp-14000-minyak-goreng-curah-di-karawang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke