Salin Artikel

8 Jemaah Haji Asal Jawa Barat Meninggal di Arab Saudi

Sebanyak dua warga terakhir yang dinyatakan meninggal berasal dari Kota Bandung.

"Jemaah haji yang wafat bertambah jadi delapan. Ada dua jamaah dari Kota Bandung yang meninggal," ujar Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kanwil Kemenag Jabar, Ahmad Handiman Romdony lewat telepon seluler, Selasa (12/7/2022).

Dari informasi yang ia dapat, jemaah haji asal Kota Bandung meninggal karena kelelahan selama menjalankan ibadah.

"Informasinya sepulang jumrah, (meninggal) faktor kelelahan bukan karena umur," ucapnya.

Kedua jenazah tersebut tidak dikirim pulang ke Indonesia dan dimakamkan di Arab Saudi.

Hal itu juga berlaku untuk jenazah jemaah lainnya yang wafat saat menjalankan ibadah haji.

"Semua jamaah yang meninggal di Arab Saudi dimakamkan di Arab Saudi," ucapnya.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil juga sempat merilis para jemaah haji yang wafat lewat akun media sosial Instagram. Pria yang akrab disapa Emil itu juga turut beribadah haji.

"Para jemaah haji Indonesia, sebagian sepuh-sepuh di batas usia, namun semangatnya luar biasa dalam menyelesaikan semua rangkaian rukun dan wajib haji. Dalam perjalanan haji ini ada juga kabar duka, ada sekitar tujuh jemaah Haji (data terbaru menjadi 8 orang) yang wafat dari Jawa Barat," tulis Emil, sapaan Ridwan Kamil.

Emil pun menyampaikan duka cita kepada mereka yang wafat. Ia berharap keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan dan kesabaran.

"Kepada keluarga yang ditinggalkan di Tanah Air, semoga dikuatkan dan diberi kesabaran. Dan mari dikhlaskan, meninggal dunia di Tanah Suci adalah meninggal husnul khatimah yang diimpikan banyak Muslim," jelasnya.

https://bandung.kompas.com/read/2022/07/12/142931478/8-jemaah-haji-asal-jawa-barat-meninggal-di-arab-saudi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke