Salin Artikel

Berkemah di Bogor Saat Hujan Deras, Seorang Siswa SD Tewas Tersambar Petir

Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Cibungbulang Kompol Agus Permana mengatakan, peristiwa tersebut terjadi tepatnya di perkemahan kwaran, Sabtu (1/10/2022) sekitar pukul 22.00 WIB.

Saat itu, korban tengah mengikuti kegiatan berkemah bersama teman-temannya di acara sekolah.

"Kondisi sedang turun hujan lebat saat mengikuti kegiatan berkemah di sekolahnya itu," ujar Agus dalam keterangan tertulisnya, Senin (3/10/2022).

Saat kejadian, kata Agus, RMS sedang berada di dalam tendanya.

Namun, tiba-tiba terdapat suara petir cukup keras menyambar ke arah tenda tersebut. Akibatnya, korban terpental hingga tidak sadarkan diri.

Agus menyebutkan, tubuh korban mengeluarkan asap dan masih terdapat hembusan nafas. RMS langsung dilarikan ke klinik terdekat tapi nyawa korban tak tertolong.

"Korban dinyatakan meninggal dunia usai melalui pemeriksaan di klinik itu, dari hasil olah TKP yang dilakukan dan pemeriksaan lebih lanjut di RSUD Leuwiliang tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan di tubuh korban," jelas Agus.

https://bandung.kompas.com/read/2022/10/03/141808578/berkemah-di-bogor-saat-hujan-deras-seorang-siswa-sd-tewas-tersambar-petir

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke