Rencananya untuk bergabung dengan partai politik pada tahun ini juga belum terlaksana.
Sejauh ini, Ridwan mengaku masih menjajaki komunikasi dengan beberapa partai politik.
Dia mengungkapkan, sudah menggelar pertemuan secara tertutup dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.
Pertemuan itu diakuinya sebagai bagian dari silaturahminya bersama para elit politik.
Dalam pertemuan dengan Prabowo pada akhir pekan lalu di Hambalang, Bogor, Ridwan menyebutkan ada pembahasan soal Pemilihan Presiden 2024.
"Masalah 2024 juga dibahas. Intinya adalah masing-masing dari kita maksimalkan saja ikhtiar menaikkan elektoral. Masalah nanti berjodoh atau tidak, tidak bisa ditentukan sekarang," kata Ridwan Kamil di Gedung Sate, Bandung, Selasa (4/10/2022).
Selain itu, Ridwan juga mengungkapkan telah bertemu dengan perwakilan Partai Golkar, Agung Laksono.
"Komunikasi politik dibangun dengan seluruh. Saya ketemu Watimpres dari Golkar, ramainya Golkar," sebut Ridwan.
Penulis: Kontributor Bandung, Dendi Ramdhani
https://bandung.kompas.com/read/2022/10/04/153716978/ridwan-kamil-ungkap-sudah-jalin-komunikasi-politik-dengan-golkar-dan
Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & Ketentuan