Salin Artikel

Kisah Band Asal Bandung Closehead Bertahan 25 Tahun: Rasanya Seperti "Roller Coaster"

BANDUNG, KOMPAS.com - Buat generasi milenial, band asal Bandung, Closehead sudah akrab di telinga. Mereka kerap wara-wiri menjadi favorit pengisi pentas seni (pensi) di sekolah-sekolah.

Tahun ini, genap 25 tahun usia band Closehead. Meski bermunculan band baru dengan beragam konsep, band yang digawangi Ijan (drum) dan Lambat (vokal) ini tetap bertahan, dan itu tidak mudah.

"Kita sudah banyak menerima asam garam, (rasanya seperti naik) roller coaster," tutur Ijan di Bandung, Rabu (5/10/2022).

Untuk tetap bertahan, ia membuat ikatan yang kuat dengan anggota band lainnya. Selain itu, lagu-lagu yang mereka ciptakan disukai banyak penggemarnya.

"Kami berharap Closehead terus eksis dan bisa masuk ke pendengar generasi masa kini tanpa mengubah esensi musik kami," tutur dia.

Selain itu, Closehead hadir di hidup para anggotanya. Bukan hanya sebatas band, tapi sebagai rumah, tempat melepas lelah, tempat berkeluh kesah bersama Ijan yang selalu ada menyambut Lamlam dalam keadaan apa pun.

Cara lain yang dilakukannya adalah dengan terus berkarya. Seperti mengeluarkan single lagu "Hati-hati Ini".

Lumlam mengungkapkan, lirik lagu ini bertema positif. Lagu ini bercerita tentang rumah.

Rumah dalam konteks tempat ternyaman untuk pulang, bukan pemahaman rumah yang direduksi menjadi sebatas deretan dinding dan atap.

"Hati-hati Ini' merupakan salah satu lagu yang liriknya paling personal," beber dia.

Single ini mengutarakan kelelahannya terhadap dunia. Di sini ia pun sedikit keluar dari pola aransemen lama mereka, disimplifikasi namun tetap terasa megah.

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Bertahan di Usia 25 Tahun, Band Bandung Closehead Rilis Single Terbaru ''Hati Hati Ini'

https://bandung.kompas.com/read/2022/10/05/221320978/kisah-band-asal-bandung-closehead-bertahan-25-tahun-rasanya-seperti-roller

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke