Salin Artikel

Belasan Ribu Kendaraan Turun dari Puncak Bogor, Polisi Terapkan "One Way" Arah Jakarta

KABUPATEN BOGOR, KOMPAS.com - Polisi menerapkan kebijakan situasional sistem one way atau satu arah ke Jakarta di Jalan Raya Puncak Bogor, Jawa Barat, pada Minggu (25/12/2022) 11.30 WIB.

Sistem satu arah ke Jakarta tersebut difokuskan untuk mengurai kepadatan arus balik libur Nataru di kawasan wisata Puncak Bogor.

Kasat Lantas Polres Bogor AKP Dicky Anggi Pranata mengatakan, saat ini arus balik liburan terpantau mengalami kepadatan.

Hal itu disebabkan sejak Jumat atau bertepatan libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 alias Nataru ada peningkatan arus kendaraan ke arah Puncak.

"Karena itu kita berlakukan one way arah bawah, Jakarta sekarang," ucap Dicky saat dikonfirmasi, Minggu.

Dicky menyebut, skenario sistem satu arah di jalur yang menghubungkan wilayah Cianjur itu diambil sebagai solusi memecah kepadatan volume kendaraan yang turun.

Sistem one way ini sudah diberlakukan sejak pukul 11.30 WIB hingga waktu yang tidak ditentukan.

Menurutnya, one way diberlakukan secara situasional atau hingga waktu yang tidak ditentukan.

Dari hasil pantauan arus lalu lintas, sambung dia, arus kendaraan dari arah Puncak Pass, Cianjur menuju arah ke bawah atau Jakarta mengalami kemacetan di sejumlah titik.

Dicky mengakui kondisi kemacetan terkendali berkat diskresi kepolisian menerapkan sistem one way.

"Masih terkendali, aman. Kita masih menguras arus. Kan kemarin hari Jumat dan Sabtu, itu ada yang tidak pulang, artinya masuk ke puncak tapi tidak kembali ke Jakarta. Jadi ada yang menginap," ungkapnya

"Nah, itu ada belasan ribu yang masih di atas. Jadi kita turunin sekarang pakai sistem one way," ujarnya.

Sejauh ini, pihaknya masih terus memantau dan mewaspadai peningkatan arus kendaraan dari dan ke Puncak.

Polisi juga telah menempatkan ratusan personel gabungan di setiap pos pengamanan.

"(Puncak arus balik diprediksi jam berapa) Sekarang kan lagi proses. Berarti sekarang ini sudah arus balik liburan di Puncak Bogor," jelasnya.

https://bandung.kompas.com/read/2022/12/25/152217878/belasan-ribu-kendaraan-turun-dari-puncak-bogor-polisi-terapkan-one-way-arah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke